Tulungagung, memorandum.co.id - Sebagai wujud syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena seluruh anggotanya sehat dan terbebas dari Covid-19, Polsek Karangrejo mengadakan tumpengan dengan menerapkan protokol kesehatan ketat, Kamis (9/9). Kapolsek Karangrejo AKP Sudaryanto melalui Humas Aiptu Hariyanto mengatakan, tumpengan melibatkan Muspika Karangrejo dan warga sekitar. "Alhamdulillah melibatkan muspika, Kepala Puskesmas (Kapus) Karangrejo, Kapus Jeli, dan masyarakat sekitar," terang Hariyanto. Tasyakuran ini, lajut Hariyanto, selain sebagai wujud syukur karena sekarang seluruh anggota sehat, dan semua dijauhkan dari virus corona, juga mensyukuri keberadaan wilayahnya di Karangrejo yang aman dan kondusif. "Kami bersyukur sehat semua dan bisa menjalankan tugas sesuai dengan amanahnya. Sehingga situasi kamtibmas di wilayah Karangrejo khususnya, Kabupaten Tulungagung umumnya tertib terkendali," pungkas Aiptu Hariyanto. Sementara Camat Karangrejo, Eko Hery Susanto mengapresiasi adanya tasyakuran tersebut. "Saya berharap TNI, Polri, maupun kepala desa dan seluruh masyarakat di Kecamatan Karangrejo sinergisitasnya semakin terjaga. Agar situasinya tetap aman terkendali," ungkapnya. Eko Hery Susanto berharap dengan adanya kirim doa ini, pandemi Covid-19 segera berakhir, dan wilayah di Kecamatan Karangrejo tetap kondusif. Sehingga bisa terwujud Tulungagung yang ayem tentrem mulyo lan tinoto. (kin/mad)
Terbebas dari Covid-19, Polsek Karangrejo Tasyakuran
Kamis 09-09-2021,18:34 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Minggu 25-01-2026,17:01 WIB
Ratusan Desa di Pasuruan Kesulitan Bangun Koperasi Merah Putih
Minggu 25-01-2026,15:30 WIB
Ribuan Rekening Bansos Masih Diblokir, Baru 488 KPM Klarifikasi
Minggu 25-01-2026,15:19 WIB
Starting Lineup PSIM Yogyakarta Vs Persebaya Surabaya, Jefferson Silva Jalani Laga Debut
Minggu 25-01-2026,15:51 WIB
Gubernur Khofifah Luncurkan SIKAP, Ratusan Sekolah Jatim Jadi Motor Ketahanan Pangan
Minggu 25-01-2026,14:49 WIB
Sinergi Tanpa Batas, Kapolres Jember Sambut Hangat Kedatangan Dandim 0824 yang Baru
Terkini
Senin 26-01-2026,09:00 WIB
Talak Tiga: Terlalu Mudah Mengucap, Terlalu Berat Menanggung (1)
Senin 26-01-2026,08:42 WIB
Pindah KK Ditolak, Warga Dukuh Kupang Keluhkan Nasib Administrasi Anak Menggantung
Senin 26-01-2026,08:27 WIB
Sambut Peserta DISWAY Explore Business with Dahlan Iskan di Gresik, Wabup Alif Pastikan Kemudahan Investasi
Senin 26-01-2026,07:55 WIB
Perjalanan Karier Melin Cahya Islachlaila Menembus Batas Profesi
Senin 26-01-2026,07:14 WIB