Surabaya, memorandum.co.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan memantau Vaksinasi Merdeka di tempat ibadah dan pondok pesantren (ponpes) yang digelar serentak secara live di Ponpes Gontor Ponorogo, Selasa (7/9/2021) besok. Rencana presiden tersebut, diungkapkan Kasatlantas Polrestabes Surabaya AKBP Teddy Chandra saat memantau persiapan Vaksinasi Merdeka di Ponpes Sunan Kalijaga Jalan Simo Kalangan, Senin (6/9/2021). “Acara ini dipantau langsung Bapak Presiden dari Ponpes Gontor, Ponorogo. Besok akan digelar serentak. Di Surabaya sendiri akan dilaksanakan di tiga titik, Ponpes Sunan Kalijaga, Masjid Agung Al Akbar dan Gereja Sakramen Maha Kudus," ungkap Teddy. Rencananya Kapolrestabes Surabaya Kombespol Akhmad Yusep Gunawan akan memantau secara langsung hingga selesai acara Vaksinasi Merdeka di tiga titik tersebut. Teddy menambahkan, vaksinasi dosis pertama, di Ponpes Kalijaga akan diberikan 500 dosis untuk santri santriwati dan warga sekitar. Sementara di Masjid Agung Al Akbar dan Gereja Sakramen Maha Kudus, sebanyak 2.000 dosis. Sementara pendiri dan pengasuh Ponpes Sunan Kalijaga KH Muchsin Nurhadi mengapresiasi vaksinasi yang dilakukan pemerintah melalui Polrestabes Surabaya kepada para santri dan santriwatinya. “Kami sangat berterima kasih kepada pemerintah yang telah memfasilitasi vaksinasi kepada santri dan santriwati serta masyarakat sekitar,” ungkapnya. KH Muchsin Nurhadi menjelaskan, vaksin sangat dibutuhkan untuk menekan penyebaran Covid-19, agar bangsa Indonesia segera terbebas dan bisa menjalani hidup secara normal lagi. “Anak-anak (santri) sudah lama menunggu adanya vaksinasi ini. Mereka juga butuh agar dapat melaksanakan proses belajar mengajar secara langsung. Kalau staf pengajar sini sudah divaksin semua,” pungkas Muchsin. (rio/fer)
Vaksin Merdeka Serentak di Tiga Lokasi Surabaya
Senin 06-09-2021,20:55 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 20-01-2026,16:33 WIB
Plt Bupati Ponorogo dan DPRD Jatim Sidak Jembatan Darurat
Selasa 20-01-2026,21:05 WIB
KPK Tetapkan Tiga Tersangka OTT Kota Madiun Terkait Pemerasan Fee Proyek dan Dana CSR
Selasa 20-01-2026,18:35 WIB
Heroik, Aksi Kapolsek Bubutan Selamatkan Pelaku Curanmor dari Amuk Warga Margorukun
Selasa 20-01-2026,18:45 WIB
Kasus Dugaan Penipuan Trading Crypto, Dua Influencer Dilaporkan ke Polda Jatim
Selasa 20-01-2026,19:53 WIB
Perda Pembudi Daya Ikan dan Petambak Garam Harus Berpihak pada Rakyat Kecil
Terkini
Rabu 21-01-2026,14:25 WIB
Polres Kediri Kota Sukses Jaga Kondusifitas Jalur Pesilat dari Arah Tulungagung
Rabu 21-01-2026,13:50 WIB
Diduga Gila, Pria Kediri Tusuk Ibu Kandung
Rabu 21-01-2026,13:42 WIB
Mengenal Parameter Keamanan dan Adaptasi Tubuh terhadap Konsumsi Nutrisi Fungsional dalam Jangka Panjang
Rabu 21-01-2026,13:37 WIB
Tips Mengembalikan Nafsu Makan dan Menjaga Kebugaran Tubuh Selama Masa Pemulihan dari Kanker
Rabu 21-01-2026,13:31 WIB