Sidoarjo, memorandum.co.id - Rumah dan gudang tempat usaha produksi biji plastik di kawasan Krian, Sidoarjo, ludes dilahap api, sabtu (7/8) malam. Api yang menyambar gudang dan rumah tersebut sempat berusaha dipadamkan oleh warga, namun nahas api tak juga kunjung padam. Hingga akhirnya, mobil pemadam kebakaran pun dikerahkan. Rumah terbakar di Desa Terung Kulon, RT08/ RW01, Kecamatan Krian, tersebut milik Joko Supriyono (25). Rumah tersebut, dikontrakkan ke orang lain dan sudah ditempati sejak 1 bulan lalu sebagai tempat usaha. "Saat terjadi kebakaran ini, penghuni sedang tidak berada di rumah," cetus Heri, salah satu warga, di lokasi kejadian. Awalnya ada bunyi gemeretak di gudang tempat rongsokan. Kemudian, secepat kilat api langsung membakar isi gudang dan rumah tersebut. Karena api tidak kunjung padam, maka warga melaporkan kejadian kebakaran ke Polsek Krian. Sementara itu, Kapolsek Krian Kompol Mukhlason mengungkapkan, penyebab kebakaran yang menghanguskan gudang serta rumah tersebut diduga dari adanya percikan api dari korsleting arus listrik. Awal api mulai merembet, pemadaman api dilakukan warga secara manual. Hingga akhirnya 4 mobil pemadam kebakaran milik Pemkab didatangkan guna membantu memadamkan api yang mulai membesar. Sekitar pukul 21.00 , api sudah bisa dipadamkan dan selanjutnya dilakukan pembasahan. "Beruntung dalam kejadian kebakaran itu tidak ada korban jiwa, namun korban mengalami kerugian materi yang belum diketahui karena masih dalam penyelidikan," pungkas Mukhlason.(bwo/jok)
Ditinggal Penghuni, Rumah dan Gudang Krian Ludes Dilahap Api
Minggu 08-08-2021,09:52 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 14-04-2025,13:36 WIB
Tewaskan Pemotor di Jalan Mayjen Sungkono, Pengemudi BMW Ditetapkan Tersangka
Senin 14-04-2025,15:20 WIB
Pegawai SPBU Driyorejo Dirampok di Jalan Raya, Pelaku Tembak Warga yang Hendak Menolong
Senin 14-04-2025,14:50 WIB
Haul Habib Sholeh bin Muhyi Tanggul Berjalan Kondusif, Polres Jember Apresiasi Partisipasi Masyarakat
Senin 14-04-2025,13:38 WIB
Mbappe secara Gentle Minta Maaf atas Tindakan Kasarnya yang Berujung Kartu Merah
Senin 14-04-2025,20:28 WIB
Kejari Pasuruan Kembali Tahan Tiga Tersangka PKBM: 1 ASN Dispendik, 2 Kepala PKBM
Terkini
Selasa 15-04-2025,10:19 WIB
Antisipasi 3C dan Gangster, Polsek Sawahan Intensifkan Patroli Malam
Selasa 15-04-2025,10:00 WIB
Berikan Rasa Aman dan Nyaman di Jalan, Polresta Banyuwangi Gencarkan Commander Wish Pagi
Selasa 15-04-2025,09:17 WIB
Polsek Rungkut Gelar Patroli di Perumahan Nirwana Eksekutif, Warga Diimbau Aktif Jaga Kamtibmas
Selasa 15-04-2025,09:11 WIB
Fokus 100 Hari Kerja Bupati Jember Genjot Perbaikan Jalan, Efisiensi Anggaran, dan Prioritaskan Kesejahteraan
Selasa 15-04-2025,08:57 WIB