Bupati Anna Imbau Warga Tetap Terapkan Prokes Saat Qurban

Kamis 15-07-2021,10:10 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Bojonegoro, memoramdum.co.id - Bupati Bojonegoro, Anna Muawanah mengimbau masyarakat dalam pelaksanaan pemotongan hewan kurban pada Hari Raya Idul Adha nanti tetap mematuhi prokes secara ketat dan pendistribusian daging kurban dapat terlaksana secara cepat dan tepat. Pesan itu disampaikan saat acara Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakan) Bojonegoro melaksanakan bimbingan teknis (Bimtek) bagi petugas pemotongan hewan kurban menyambut datangnya Hari Raya Idul Adha 1442 Hijrah yang bertepatan 20 Juli 2021 Masehi. Tujuannya, pemotongan hewan kurban tetap aman di masa pandemi Covid-19. Bupati Bojonegoro, Anna Mu’awanah yang hadir secara virtual menyampaikan soal hewan kurban bukan lagi hal asing bagi warga Bojonegoro ini. Menurut Bupati semakin bertambahnya jumlah penyembelihan hewan kurban dari tahun ke tahun itu, karena sudah menjadi sebuah komoditas. "Maka dari itu, perlu adanya regulasi dalam pelaksanaan harus sesuai dengan syariat Islam," tuturnya, kemarin. Bu Anna menambahkan, salah satunya memilih hewan kurban yang sudah berumur, tidak cacat secara fisik serta terbebas dari penyakit berbahaya seperti antrak. Ia juga berpesan selain memperhatikan pemilihan hewan kurban yang sehat dan baik sesuai standart kesehatan hewan yang layak konsumsi. Hal lain yang perlu diperhatikan adalah bentuk packaging dan waktu pendistribusian daging kurban. “Jika menggunakan packaging plastik yang terlalu lama, maka dapat mempengaruhi kualitas daging tersebut,” ungkap Bu Anna. (top/har)

Tags :
Kategori :

Terkait