Malang, memorandum.co.id - Anggota Polsek Klojen dikejutkan dengan datangnya dua orang warga ke mapolsek. Sebab, keduanya membawa kardus ukuran besar. Setelah dibuka, petugas SPKT Polsek Klojen, ternyata berisi mortir. Kedua orang itu, Ibnu Fariz (30), warga Jalan Sulfat, Kelurahan Bunulrejo, Kecamatan Blimbing, dan Fahrul Yunianto (43), warga Jalan Bareng Tenes IV, Kelurahan Bareng, Kecamatan Klojen, Kota Malang. "Iya benar. Dua orang datang ke SPKT Polsek Klojen. Setelah dibuka, kardus itu berisi mortir," terang Kapolsek Klojen Kompol Nadzir Syah Basri, Minggu (28/3/2021). Ditambahkanya, anggota sangat berhati hati dalam membuka kardus itu. Karena merupakan benda berbahaya, pihaknya mengamankannya di tempat yang aman. Setelah itu pihaknya menghubungi Kapolresta Malang Kota Kombespol Leonardus Simarmata terkait temuan mortir itu. "Arahan pimpinan untuk menghubungi regu penjinak bom dari Surabaya. Agar membawa dan memusnahkan mortir tersebut," lanjutnya. Dirinya menambahkan, mortir berdiameter 10 centimeter dan panjang 15 centimeter itu, awalnya ditemukan orang tua dari Muhammad Ibnu Faris. "Peluru itu, ditemukan sekitar 20 tahun lalu oleh orang tua Muhammad Ibnu Faris, pada saat menggali tanah. Kemudian, diserahkan ke saudaranya. Selanjutnya, mortir disimpan di plafon rumah Fahrul," imbuhnya. Mortir itu baru diketahui, saat Fahrul akan merenovasi tempat tinggalnya. Karena merupakan benda berbahaya, akhirnya peluru diserahkan ke polsek. Ia menduga, mortir itu berasal dari peninggalan zaman Belanda. Kondisinya masih baik. Sehingga butuh penanganan khusus dari regu penjinak bom. (edr/fer)
Warga Bareng Serahkan Mortir Ke Mapolsek Klojen
Minggu 28-03-2021,19:44 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 28-11-2024,06:08 WIB
Pasangan dr. Aminuddin-Ina Dwi Lestari Menang di Pilkada Kota Probolinggo 2024
Rabu 27-11-2024,17:06 WIB
Optimistis Menang, Calon Bupati Tulungagung Nomor Urut 1 Gatut Sunu Coblos di TPS 02 Desa Gandong
Rabu 27-11-2024,21:24 WIB
Paslon FAHAM Deklarasikan Kemenangan Berdasarkan Quick Count Pilkada Sumenep
Rabu 27-11-2024,19:04 WIB
Suara Cabup Probolinggo Gus Haris-Lora Fahmi Unggul di Pilkada 2024
Terkini
Kamis 28-11-2024,14:51 WIB
AUKSI dan MPM Honda Jatim Hadirkan Program Tukar Tambah Motor Aman dan Terpercaya di Surabaya
Kamis 28-11-2024,13:48 WIB
Polsek Karangpilang Patroli Minimarket, Imbau Petugas Parkir Tingkatkan Kewaspadaan
Kamis 28-11-2024,13:39 WIB
Kapolsek Temayang Pantau Tempat Penyimpanan Logistik Kotak Suara di Kecamatan
Kamis 28-11-2024,13:36 WIB
Sosok Martha Chrisma, Marketing Communication Hotel yang Berjiwa Sosial Tinggi
Kamis 28-11-2024,13:23 WIB