Surabaya, Menorandum.co.id - Warga Jalan Kedurus Pasar meminta pemerintah kelurahan segera memperbaiki jalan paving yang rusak. Warga menilai perbaikan jalan di Kedurus Pasar, Kelurahan Kedurus, Kecamatan Karang Pilang, Surabaya itu harus segera dilakukan agar tak menimbulkan kerusakan yang lebih parah. Kerusakan paving di sepanjang Jalan Kedurus Pasar terjadi di beberapa titik. Salah satu titik kerusakan yang paling parah yaitu paving ambles hingga berlubang digenangi air, terdapat batu besar di tengah-tengah jalan paving berlubang. Warga sekitar yang melewati jalan itu harus menghindari adanya lubang tersebut. Salah seorang warga, Ibnu mengatakan, perbaikan jalan paving harus segera diperbaiki, karena sering dilalui oleh masyarakat, apalagi ada pasar Kedurus, pasti warga sering melewati jalan tersebut. Saya berharap segera diperbaiki, karena sering dilalui oleh pengguna jalan, pengendara bermotor dipastikan akan menghindari lubang tersebut,” ujar Ibnu kepada Memorandum.co.id, Kamis (4/3). Sementara itu Lurah Kedurus, Jussaq NH mengatakan, jalan berlubang itu sudah dilaporkan ke Pekerjaan Umum dan Bina Marga Pematusan, dan sudah direncanakan untuk perbaikan paving di sepanjang Jalan Kedurus Pasar. “Tentang jalan berlubang yang di Kedurus Pasar sudah saya laporkan ke Dinas PU Bina Marga dan Pematusan, sudah ada rencana juga untuk perbaikan disepanjang jalan tersebut, tetapi belum terealisasikan,” ucap Jussaq. (Mg4)
Jalan Kedurus Pasar Rusak Parah, Warga Mengeluh
Kamis 04-03-2021,15:08 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 16-11-2024,08:22 WIB
Pengamanan Pertandingan Liga 2: Gresik United vs Persibo Bojonegoro Berjalan Lancar
Sabtu 16-11-2024,06:13 WIB
Uang Pelicin untuk Mengambil Motor Korban Laka, Satlantas Polres Sumenep Tegaskan Tidak Benar
Sabtu 16-11-2024,14:23 WIB
Dijerat Pasal Berlapis, Pembunuh Adik dan Ponakan Putat Indah Terancam Hukuman Mati
Sabtu 16-11-2024,21:52 WIB
Pecco Bagnaia Vs Jorge Martin: Persaingan Sengit Juara MotoGP Ditentukan hingga Balapan Terakhir
Sabtu 16-11-2024,17:28 WIB
Ketum PSSI Akan Evaluasi Menyeluruh jika Tidak Penuhi Target
Terkini
Sabtu 16-11-2024,23:27 WIB
KPU Kabupaten Malang Siap Laksanakan Pilkada Serentak Pilgub dan Pilbup
Sabtu 16-11-2024,23:14 WIB
Koarmada II Gelar Kejurnas Karate Piala Pangkoarmada RI 2024, Wujud Komitmen TNI AL dalam Pembinaan Olahraga
Sabtu 16-11-2024,22:20 WIB
Polres Malang Bekuk Pengedar Narkoba, Sita 60,8 Gram Sabu
Sabtu 16-11-2024,22:06 WIB
Luluk Nur Hamidah Tetap Optimis Menang, Jelang Debat Pamungkas Pilgub Jatim
Sabtu 16-11-2024,21:52 WIB