Kaget Dikira Ditangkap, Tukang Tambal Ban Dapat Bingkisan dari Polwan

Senin 25-01-2021,15:29 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Surabaya, Memorandum.co.id -Mobil Senyum dan Semangatku Satreskoba Polrestabes Surabaya kembali menebar jala kebahagiaan kepada masyarakat yang taat kepada protokol kesehatan, Senin (25/1). Mobil tersebut berkeliling menyisir di setiap jalan di Surabaya mencari pengguna masker, jaga jarak yang dipergoki secara langsung di Jalan Diponegoro, Jalan Marmoyo, Wonokromo, Jalan Mayjen Sungkono. Dari hasil keliling itu, anggota reskoba mendapati tukang bakso, tukang tambal ban, driver ojek online, pemulung saat bekerja tetap menggunakan masker dan berhak mendapatkan hadiah bingkisan sembako. Bingkisan diberikan langsung Kanit Timsus Satreskoba Polrestabes Surabaya Iptu Yudhi Syaiful Mamma dan rombongan polwan. "Mereka berhak mendapatkan bingkisan dari mobil senyum dan Semangatku karena taat protokol kesehatan," kata Kasatreskoba Polrestabes Surabaya, AKBP Memo Ardian, Senin (25/1). Kegiatan mobil Senyum Semangatku ini, kata Memo, akan terus berkeliling mencari masyarakat yang patut terhadap promes selama pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM). Pihaknya sengaja menciptakan mobil tersebut yang bertujuan menekan angka penyebaran Covid-19 khususnya di Surabaya. “Kita akan memberikan reward kepada warga yang patuh bermasker sesuai perintah Kapolrestabes Surabaya dan juga Kapolda Jatim, yakni Jatim Bermasker,” jelas Memo. Sementara itu, Tukang Tambal Ban di Jalan Mayjen Sungkono, Suwarno mengaku terkejut karena mengira kena razia petugas saat sedang menunggu pelanggan di depan lapaknya. Tiba-tiba polisi keluar dari mobil senyum dan Semangatku. Ternyata Polwan cantik yang keluar sambil bawa bingkisan lalu diberikan kepadanya. "Kata polwan mengucapkan terima kasih kepada saya karena sudah taat protokol kesehatan dengan memakai masker saat bekerja. Terima kasih bingkisan," ucap Suwarno, yang mengaku sudah 20 tahun bekerja tambal ban. (rio)

Tags :
Kategori :

Terkait