Sidoarjo, memorandum.co.id - Dermawan Eko Setyawan, (36), warga Jalan Dukuh Menanggal VII, babak belur dimassa karena tepergok mencuri barang di rumah seorang tentara. Kanitreskrim Polsek Taman Iptu Giono mengatakan, pelaku yang bekerja sebagai sopir itu berniat mengirimkan barang ke Perum TNI AL Griya Samudera Asri Taman. Saat dalam perjalanan menuju tujuan, pelaku melihat rumah kosong. "Karena melihat rumah dalam posisi kosong kemudian pelaku berniat masuk ke dalam rumah salah satu warga tersebut," katanya, Selasa (19/1/2021). Pelaku kemudian masuk dengan melompat pagar, dan masuk rumah dengan cara menjebol genteng. Pelaku berhasil masuk dan mengacak-acak rumah korban. Pelaku kemudian menemukan sebuah dompet di dalam rumah dan langsung diambilnya. Tak lama berselang, pelaku mendengar suara banyak orang dari luar rumah. Pelaku yang kaget mencoba kabur. Korban lalu berusaha naik ke atas genteng yang sebelumnya menjadi jalan masuk pelaku. Namun saat berusaha naik, pelaku justru terjatuh dari atap. "Akhirnya warga langsung mengamankan pelaku dan sempat dihajar oleh warga yang geram dengan aksi pelaku," jelasnya. Warga kemudian melaporkan kejadian itu ke Mapolsek Taman. "Iya saat ini kami masih menginterogasi," kata Kapolsek Taman Kompol Herry Setyo Susanto. (ags/jok/fer)
Bobol Rumah Tentara, Pria Dukuh Menanggal Babak Belur
Selasa 19-01-2021,18:52 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 14-01-2026,21:05 WIB
Pemkab Gresik Jamin Hak Anak Migran Melalui Pemberian Dokumen Kependudukan
Rabu 14-01-2026,17:54 WIB
Satgas Anti Premanisme dan Mafia Tanah Surabaya Kantongi Delapan Kasus Pungli
Rabu 14-01-2026,11:09 WIB
Gandeng RAS Law Firm, Polsek Genteng Tebar Kebaikan Lewat Aksi Sosial di Momen Isra Mikraj
Rabu 14-01-2026,15:36 WIB
Percepat Proyek Flyover Taman Pelangi, Pemkot Surabaya Bongkar Sisa Bangunan Warga
Rabu 14-01-2026,11:23 WIB
Minim Menit Bermain, Rizky Dwi Pangestu Resmi Tinggalkan Persebaya, Gabung Garudayaksa FC
Terkini
Kamis 15-01-2026,09:00 WIB
Cinta Terlarang Asisten Bos Besar: Menjemput Maaf atau Melepaskan (3)
Kamis 15-01-2026,08:54 WIB
Perkuat Keamanan Lingkungan, Polsek Rungkut Sambangi Security Perumahan di Medokan Ayu
Kamis 15-01-2026,08:00 WIB
Saat Tenang Menjelma Jadi Fenomena
Kamis 15-01-2026,07:23 WIB
Gol Telat Sadio Mané Hentikan Mesir, Senegal Melaju ke Final Piala Afrika
Kamis 15-01-2026,07:12 WIB