Sidoarjo, Memorandum.co.id - Ketiga Tim yang diterjunkan Satreskrim Polresta Sidoarjo untuk mengungkap penggelapan 230 unit sepeda gunung berhasil mengamankan dua pelaku yang berinisial AM dan AN. Petugas juga berhasil menyita ratusan barang yang belum terjual dari sebuah gudang. Kasatreskrim Polresta Sidoarjo, Kompol M. Wahyudin Latif menjelaskan, anggota Unit Pidum Satreskrim Polresta Sidoarjo melakukan upaya pengejaran ke luar kota maupun dalam kota. Terhadap para pelaku yang menggelapkan 230 unit Sepeda Gunung milik PT. RPM dan hilangnya Sepeda Gunung tersebut berlokasi di Sidoarjo dalam perjalanan menuju Cilacap. Dalam pengejaran itu, petugas telah berhasil mengamankan dua pelaku dan barang bukti sepeda gunung. "Alhamdulillah, sudah kita amankan pelaku dan barang buktinya," jelas Kompol M. Wahyudin Latif, Kamis (14/01). Pelaku pertama yang berhasil diamankan oleh petugas adalah pelaku yang berinisial AM. Pelaku AM berhasil diamankan petugas di daerah Krian. Ketika itu pelaku sedang menawarkan Sepeda Gunung hasil Penggelapan ke seseorang di daerah Krian. "Satu pelaku yang berada dalam kota berhasil kita amankan di daerah Sidoarjo barat," paparnya. Sedangkan pelaku yang satunya berinisial AN. Pelaku AN sebelumnya akan ditangkap anggota Unit Pidum Satreskrim Polresta Sidoarjo di daerah Jombang. Namun ketika anggota menunggu waktu yang tepat untuk melakukan penangkapan, pelaku berhasil kabur. "Pelaku AN tadi malam sempat kabur dan anggota pun langsung melakukan pengejaran," ungkapnya. Setelah beberapa jam kejar-kejaran menggunakan mobil di jalanan. Akhirnya pelaku AN tertangkap di daerah Lasem, Rembang. "Alhamdulillah, sudah kita amankan dua pelaku, dan sekarang sedang kita periksa," ucapnya. Saat disinggung terkait peran kedua pelaku yang berhasil ditangkap oleh anggota Unit Pidum Satreskrim Polresta itu. Kasatreskrim Polresta Sidoarjo Kompol M. Wahyudin Latif enggan membeberkan. Lantaran besok jumat (hari ini) akan di rilis. "Besok (hari ini) saat rilis kita beberkan semuanya," pungkasnya.(ags/jok)
Polresta Sidoarjo Tangkap Penjarah Sepeda Gunung
Kamis 14-01-2021,15:24 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 16-01-2026,16:51 WIB
Dilimpahkan ke Satreskrim Polrestabes Surabaya, Ini Identitas 18 Pesilat Keroyok Pengunjung Angkringan
Jumat 16-01-2026,19:56 WIB
Segarkan Birokrasi, Mas Rio Mutasi 26 Pejabat Eselon II Pemkab Situbondo
Jumat 16-01-2026,13:43 WIB
Terima Banyak Aduan Masyarakat, Polrestabes Surabaya Segel Kantor Madas
Jumat 16-01-2026,19:03 WIB
Warga Pacar Keling Protes Bansos dan Rutilahu, Kelurahan Lakukan Verifikasi Lapangan
Jumat 16-01-2026,13:15 WIB
Lempar Batu ke Kaca Bus Trans Jatim, Oknum PNS di Gresik Diringkus Polisi
Terkini
Sabtu 17-01-2026,11:09 WIB
Di Hadapan Kepsek dan Tendik Sekolah Rakyat se-Jatim, Menteri Sosial: Jangan Ada Siswa Titipan
Sabtu 17-01-2026,10:58 WIB
Kejaksaan Negeri Nganjuk Terima Titipan Uang Pengganti Kasus Korupsi APBDes Ngronggot
Sabtu 17-01-2026,10:36 WIB
Sinergitas TNI-Polri, Polsek Lakarsantri Amankan Upacara Ngenteg Linggih di Pura Sakti Raden Wijaya
Sabtu 17-01-2026,09:57 WIB
Bupati Subandi Takziah ke Rumah Duka Putri Camat Wonoayu, Sampaikan Duka Mendalam
Sabtu 17-01-2026,09:28 WIB