LAMONGAN - Pertandingan pekan pertama Shopee Liga 1 menjadi mimpi buruk bagi Persela Lamongan. Meskipun bermain di depan suporter fanatik LA Mania dan Curva Boy, Persela harus mengakui ketangguhan Madura United dengan kekalahan telak 1 - 5, di Stadion Surajaya Lamongan (17/5). Gol Madura United di cetak Alberto Gonsalves di menit (13' dan 43'), memanfaatkan umpan silang dari Greg Nowkolo dan bola ribon tendangan Andik Virmansyah yang sempat dimentahkan penjaga gawang Persela Dian Agus Prasetyo. Keunggulan Madura United digandakan Alexander Rakic 46', Grek Nowkolo 62' dan Slamet Nurcahyo 79'. Sementara Gol tunggal Persela di cetak Alex Dos Santos Goncalves (37'), memanfaatkan tendangan bebas dari Key Hirosih. Pertandingan ini menjadi mimpi buruk bagi skuad tim Persela, serta menjadi catatan sejarah baru kekalahan dengan skor telak di kandang, setelah pada musim lalu Persela tidak pernah kalah di kandang. "Kami menyadari pemain belakang antisipasinya kurang baik, sehingga mudah ditembus lawan. Kita harus segera bangkit, tidak boleh terlalu meratapi kekalahan. Karena ini baru pertandingan pertama, pertandingan lain sudah menanti," ujar Pelatih Persela Aji Santoso. (al/har/tyo)
Persela Tumbang Dikandang, Madura United Menang Telak
Sabtu 18-05-2019,11:26 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 29-11-2024,14:43 WIB
Kejari Ngawi Tetapkan Mantan Kadindik Tersangka Baru Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Rp19 Miliar
Kamis 28-11-2024,19:31 WIB
Masuk Zona Degradasi, Persebaya Tidak Remehkan Madura United
Jumat 29-11-2024,15:42 WIB
Jelang Laga Persebaya Vs Arema FC, Polrestabes Surabaya Siagakan Personel Antisipasi Kerawanan
Kamis 28-11-2024,23:25 WIB
Pernyataan Sikap Tim Pemenangan Paslon BAGUS Pilkada Lamongan 2024
Kamis 28-11-2024,19:23 WIB
BREAKING NEWS: Emperor Spa Surabaya Dilalap Api
Terkini
Jumat 29-11-2024,18:51 WIB
Dharmahusada Indah Barat Porak-poranda Diterjang Angin Puting Beliung
Jumat 29-11-2024,18:44 WIB
Korban Banjir di Malang Selatan: Satu Ditemukan Meninggal, Satu Masih Hilang
Jumat 29-11-2024,17:45 WIB
Kolaborasi STB, APKRINDO, dan ASTINDO Perkuat Posisi Singapura sebagai Pilihan Destinasi Wisata Keluarga
Jumat 29-11-2024,17:31 WIB
Imigrasi Batam Deportasi Empat WNA Pelanggar Izin Tinggal dalam Operasi Jagratara
Jumat 29-11-2024,17:20 WIB