Taufiqulbar, Sosok Harapan Petani

Senin 07-12-2020,10:30 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Sidoarjo, Memorandum.co.id - H. Muhammad Taufiqulbar yang selama ini berkecimpung di parlemen sebagai anggota DPRD Kabupaten Sidoarjo periode 2014 - 2019 namanya begitu dikenal di mata masyarakat. Dia dikenal sebagai seorang yang sangat perhatian dengan para petani. Selain ramah, sosok Taufiqulbar disukai lantaran seringkali memberikan edukasi serta motivasi perihal pertanian. "Abah Taufiqulbar ini begitu perhatian kepada kami, banyak petani menyukainya. Sebab beliau sering memberi kami pemahaman tentang pertanian," ujar Suroto, salah satu petani, Senin (7/12). Menurut Suroto, kepedulian Taufiqulbar kepada para petani memang tidak diragukan. Selain seorang tokoh politik yang lebih berpengalaman di pemerintahan, Taufiqulbar juga merupakan sosok seorang petani tulen. Hal itu dibuktikan dengan jumlah areal pesawahan yang dimilikinya. "Abah ini memang petani tulen, beliau ini memiliki sawah yang cukup luas di wilayah Kemuning, Kecamatan Tarik," ujar dia. Bagi Suroto, selama ini kedekatan Taufiqulbar dengan para petani bisa menjadikan aspirasinya mudah tertampung. Sehingga bisa tersalurkan langsung ke pemerintah apa yang menjadi kebutuhan dan keluhan petani. Namun setelah Taufiqulbar tidak lagi menjadi anggota dewan, banyak para petani berharap sosok Taufiqulbar inilah yang bisa menjadi pengayom bagi para petani. Serta yang bisa mensejahterakan dan meningkatkan perekonomian para petani. "Kami berharap abah Taufiqulbar ini bisa menjadi pemimpin di Sidoarjo, agar aspirasi masyarakat khususnya petani bisa mudah tersampakan, seperti saat beliau menjadi anggota dewan," ujar Suroto.(bwo/jok)

Tags :
Kategori :

Terkait