Organisasi Pecinta Alam Lepas-liarkan Ribuan Satwa

Kamis 03-12-2020,17:32 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Surabaya, Memorandum.co.id - Banyak cara dilakukan untuk melestarikan alam beserta isinya. Seperti yang dilakukan organisasi dan komunitas pecinta alam di Surabaya. Untuk memperingati Hari Konservasi Kehidupan Liar sedunia, para pecinta alam mengajak anak-anak untuk melepas-liarkan benih-benih ikan. Selain itu, turut dilepaskan sejumlah satwa dan menanam bibit-bibit pohon. Hal itu bertujuan sebagai sarana edukasi bagi para generasi muda untuk menjaga kelestarian habitat flora dan fauna. Puluhan orang yang tergabung dalam organisasi pecinta alam Gogor Sejati dan Rowo Wiyung berkumpul di Bantaran Kali Makmur, Kecamatan Wiyung, Kamis (3/12/2020). Fathkur Rozi, selaku koordinator acara mengatakan, kegiatan tersebut merupakan ikhtiar untuk menjaga habitat flora dan fauna. Misalnya melepas liarkan benih ikan. "Tujuannya untuk memastikan rantai makanan yang ada di sungai tetap sehat dan berkelanjautan," kata dia.(mg4)

Tags :
Kategori :

Terkait