SURABAYA - Kapolda Jatim Irjenpol Luki Hermawan, secara khusus memberikan penghargaan kepada Bripka Andreas, anggota Satlantas Polsek Paciran, Lamongan, atas keberaniaanya menangkap penyerang pos polisi. Secara simbolis Irjenpol Luki memberikan penghargaan berupa piagam dan juga talih asih kepada Andreas. "Pemberian penghargaan kepada Bripka Andreas, yang mana sebagai anggota Polsek Paciran," ujar Kapolda disela pemberian penghargaan, Jumat (30/11). Kapolda Jatim memberikan apresiasi atas usaha dan upaya Andreas yang tidak hanya melawan dan juga menangkap kedua pelaku meski kondisinya terluka. "Saat berdinas, mengetahui ada masyarakat yang tidak dikenal melakukan penyerangan. Naluri sebagai anggota, Bripka Andreas melakukan pengejaran dan penangkapan," terang Irjenpol Luki. Kapolda berjanji, untuk memberikan fasilitas pengobatan kepada Bripka Andreas, hingga yang bersangkutan sembuh, dan penglihatannya pulih sedia kala. Bahkan jika harus dibawa ke luar negeri. "Walau harus keluar negeri, saya akan lakukan berobat keluar negeri. Supaya anggota kita bisa kembali normal, sesuai harapan keluarga dan semuanya," tegas Kapolda. Tidak hanya itu saja, kenaikan Pangkat Luar Biasa (KPLB) kepada Andreas juga diusulakn Irjenpol Luki. "Kami minta surat dan rekom untuk saudara kita agar diberikan KPLB dengan melalui proses. Mudah mudahan anggota kita mendapatkan pangkat luar biasa sebagai bentuk perhatian," pungkas Irjenpol Luki.(tyo/yok)
Bripka Andreas Mendapat Penghargaan dari Kapolda Jatim
Jumat 30-11-2018,07:23 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 05-01-2026,10:51 WIB
Implementasi KUHP Baru, Pakar Sebut Sanksi Denda Bisa Kurangi Beban Negara dan Kepadatan Penjara
Senin 05-01-2026,09:55 WIB
Pajak Daerah Kota Malang Lampaui Target, Pendapatan Tembus Rp 890,2 Miliar
Senin 05-01-2026,12:41 WIB
Kapendam V/Brawijaya Pimpin Coffee Morning Perkuat Sinergi TNI dan Insan Media di Surabaya
Senin 05-01-2026,17:39 WIB
Rumah Penerima Bansos di Magetan Bakal Ditempeli Stiker
Senin 05-01-2026,20:43 WIB
Lia Istifhama Raih DMI Award 2026, Apresiasi Inovasi Mualaf Center di Gresik
Terkini
Selasa 06-01-2026,08:48 WIB
Ditetapkan Jadi Tersangka, Irene Gloria Korban KDRT Mangkir dari Panggilan Polisi
Selasa 06-01-2026,08:12 WIB
Kisah Ernanda Tungga Dewi, Sukses Taklukkan Panggung Modeling dan Bangun Bisnis Agensi
Selasa 06-01-2026,08:03 WIB
Polres Kediri Kota Sukses Amankan Duel Persik vs Persib, Ribuan Supporter Padati Stadion Brawijaya
Selasa 06-01-2026,07:34 WIB
Nigeria Hajar Mozambik 4-0 dan Melaju ke Perempat Final Piala Afrika
Selasa 06-01-2026,07:26 WIB