Gresik, memorandum.co.id - Kapolres Gresik AKBP Arief Fitrianto terus menggerakkan kampanye Jatim Bermasker untuk memutus rantai penyebaran Covid-19. Kali ini, kapolres memimpin langsung aksi bagi-bagi masker di kawasan Simpang Empat Pasar Gresik Baru, Selasa (11/8/2020). Bersama kabagops, kasatlantas, kasubbag humas, dan anggota lainnya, kapolres membagikan sedikitnya 500 masker kepada para pedagang, tukang becak, dan pengendara. Kapolres juga tampak memberikan imbauan kepada sejumlah warga di sekitar Pasar Gresik Baru agar selalu menggunakan masker saat keluar rumah. "Kita berikan arahan tentang pentingnya pemakaian masker untuk pencegahan penularan Covid-19," kata Arief. Kapolres juga tak segan mengucapkan terima kasih kepada para pedagang, tukang becak dan pengendara yang telah memakai masker sehingga ikut serta membantu dalam mengatasi penularan Covid-19. (and/har/fer)
Kapolres Datangi Simpang Empat Pasar Gresik, Ada Apa?
Selasa 11-08-2020,19:43 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 13-01-2026,15:39 WIB
Pemkab Magetan Akui Belum Dapat Juknis Pegawai SPPG Diangkat PPPK
Selasa 13-01-2026,16:45 WIB
Kemenkum Jatim Serahkan Sertifikat Hak Cipta Patung Macan Putih Balongjeruk di Kediri
Selasa 13-01-2026,18:38 WIB
Aksi Biadab Bripka Agus dan Suyitno Bunuh Mahasiswi UMM, Dicekik dengan Kondisi Tangan dan Kaki Terikat
Selasa 13-01-2026,14:36 WIB
MenPAN RB Tetapkan Indeks Pelayanan Publik Kabupaten Jombang Tiga Tertinggi Nasional
Selasa 13-01-2026,17:20 WIB
Rapor Putaran Pertama Persebaya dan Evaluasi Kinerja Pemain di Era Bernardo Tavares
Terkini
Rabu 14-01-2026,09:41 WIB
Hibah Lahan Sekolah Rakyat Tunggorono Rampung, Jombang Siap Sambut Pendidikan Unggul
Rabu 14-01-2026,09:17 WIB
Raissa Anggiani Hadirkan Tur Album Unik di Surabaya, Musik dan Pameran Visual Jadi Satu
Rabu 14-01-2026,09:00 WIB
Cinta Terlarang Asisten Bos Besar: Membayar dengan Luka (2)
Rabu 14-01-2026,08:43 WIB
Kronologi 2 Balita Tertimpa Reruntuhan Atap Rumah Ambrol di Kupang Krajan Kidul
Rabu 14-01-2026,08:30 WIB