Gresik, memorandum.co.id - Ini peringatan bagi orang tua untuk selalu memberi perhatian lebih dan memantau pergaulan putra dan putrinya. Jangan sampai masa remaja yang seharusnya dioptimalkan untuk belajar malah digunakan untuk melakukan hal-hal negatif. Seperti ketika Operasi Patuh Semeru (OPS) 2020, Satgas Gakkum Satlantas Polres Gresik mengamankan tiga orang remaja membawa senjata tajam (sajam), di exit tol Manyar, Sabtu (1/8/2020). Ketiga remaja tersebut yakni SAW (13) asal Pondok Sidokare Asri, Sidoarjo, MIR (14), dan IR (14), keduanya asal Perumahan Mutiara Citra Graha, Sidoarjo. Ketiganya tercatat masih pelajar tingkat menengah pertama. Kasat Lantas Polres Gresik AKP Yanto Mulyanto P mengungkapkan, penangkapan ini saat petugas melaksanakan penindakan dengan hunting system. Didapati ada kendaraan sepeda motor Honda Beat nopol W 5691 ZF berboncengan tiga dan tidak menggunakan helm. "Anggota kami Aiptu Aly Majid dan Aiptu Nyoman melakukan pemeriksaan dan penggeledahan. Ditemukan satu bilah senjata tajam," bebernya. Karena diduga menjadi pelaku tindak pidana membawa sajam, barang bukti dan ketiga remaja yang betato tersebut diboyong ke Mapolsek Manyar untuk dilakukan proses hukum lebih lanjut.(and/har/tyo)
OPS 2020, Tiga Pelajar Bawa Sajam Diamankan
Minggu 02-08-2020,16:36 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 13-01-2026,06:44 WIB
Konflik Lahan Rampung, Proyek Bungah Industrial Park di Gresik Utara Dilanjutkan
Selasa 13-01-2026,08:07 WIB
Daftar Pejabat Polda Jatim yang Masuk Gerbong Mutasi
Selasa 13-01-2026,15:39 WIB
Pemkab Magetan Akui Belum Dapat Juknis Pegawai SPPG Diangkat PPPK
Selasa 13-01-2026,16:45 WIB
Kemenkum Jatim Serahkan Sertifikat Hak Cipta Patung Macan Putih Balongjeruk di Kediri
Selasa 13-01-2026,09:26 WIB
Kasus Pemerasan Kadisdik Jatim, Hakim Pertanyakan Pemberi Uang Tidak Ikut Ditangkap
Terkini
Selasa 13-01-2026,23:18 WIB
Era Baru Timnas: Erick Thohir Ajak Semua Elemen Dukung John Herdman
Selasa 13-01-2026,20:48 WIB
16 Ribu Siswa SLTA Hadiri UB Education Expo di Malang
Selasa 13-01-2026,20:42 WIB
DPRD Surabaya Minta Wali Kota Tegas, Hak Warga Bale Hinggil Diutamakan dari Investor
Selasa 13-01-2026,20:00 WIB
Angin Kencang Tumbangkan Pohon di Jalan Ir Soekarno Surabaya, Timpa Ojol dan Penumpang
Selasa 13-01-2026,19:52 WIB