Malang, Memorandum.co.id - Polres Malang menunjukkan kepedulian sosial di momentum Hari Raya Idhul Adha dengan melakukan penyembelihan dan menyerahkan hewan kurban pada yang berhak menerima, Jumat (31/7). Pelaksanaan penyembelihan ini dilakukan di halaman belakang Polres Malang. Di hari raya kurban ini Kapolres Malang AKBP Hendri Umar SIK MH menyerahkan hewan kurban ke pondok pesantren, tokoh agama dan tokoh masyarakat sebanyak 12 ekor Sapi dan 59 ekor kambing. Sedangkan penyembelihan di Mapolres Malang sebanyak 6 ekor sapi 3 ekor kambing. Selanjutnya, daging hewan kurban sekitar 1.000 paket dibagikan secara merata pada masyarakat, utamanya yang berada di sekitar Mapolres Malang. Kapolres Malang AKBP Hendri Umar SIK MH menyampaikan pembagian hewan dan daging kurban ini merupakan bentuk kepedulian dalam membangun silaturahmi dan berbagi pada saat Hari Raya Idhul Adha. “Semoga yang kami lakukan ini bermanfaat,” terangnya. Di masa pandemi Covid-19 ini Kapolres Malang mengingatkan agar panitia penyembelihan hewan kurban mematuhi protokol kesehatan sehingga penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Malang dapat dicegah semaksimal mungkin dengan dukungan semua elemen masyarakat. Kasubbag Humas Polres Malang Iptu Bagus Wijanarko menyampaikan secara rutin Polres Malang memberikan dan membagikan hewan maupun daging kurban pada masyarakat. “Kegiatan ini diharapkan dapat menguatkan silaturahmi,” tuturnya. Hadir dalam kegiatan ini kapolres Malang AKBP Hendri Umar SIK MH, Wakapolres Malang Kompol Toni Kasmiri SH SIK, Kabag Ops Polres Malang AKP Hegy Renanta SE SIK, Kasat Binmas AKP Nunung Anggraeni, Kasat Intelkam AKP Muhamad Syuhada SE SIK, Kasat Reskoba AKP Anton, PJU Polres Malang, Ketua Bhayangkari Polres Malang Ny Mala Umar serta anggota Polres Malang dan pengurus maupun anggota Bhayangkari Polres Malang. (*/ari)
Polres Malang Bagikan Hewan dan Daging Kurban
Jumat 31-07-2020,16:44 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 22-11-2024,15:16 WIB
Ini Starting line-up Persebaya Vs Persija, Paul Munster Buat Sedikit Perubahan
Jumat 22-11-2024,20:33 WIB
Nova Arianto Nonton Laga Klasik di GBT, Pemain Persebaya Dipanggil untuk AFF?
Jumat 22-11-2024,14:33 WIB
Sederet Fakta Kasus Pembunuhan Janda Sutorejo Utara Oleh Warga Ngaglik
Jumat 22-11-2024,14:51 WIB
Kronologi Kasat Reskrim Polres Solok Tewas Ditembak Kabag Ops
Jumat 22-11-2024,14:13 WIB
PP Kota Probolinggo Pilih Netral di Pilkada 2024
Terkini
Sabtu 23-11-2024,11:46 WIB
Kapolsek Gayungan Sukses Kawal Konser Gokil Gaspol di DBL Arena, Ribuan Milenial Padati Acara
Sabtu 23-11-2024,11:05 WIB
Polresta Banyuwangi Terjunkan Ratusan Personel Pengamanan Kampanye Pilkada 2024
Sabtu 23-11-2024,10:29 WIB
Polresta Banyuwangi Gelorakan Mobil Sayur untuk Sosialisasi Pilkada 2024, Sambil Berbagi
Sabtu 23-11-2024,10:12 WIB
Perketat Pengawasan Orang Asing, Imigrasi Muara Enim Bareng Timpora Lubuklinggau Sasar Perusahaan dan Hotel
Sabtu 23-11-2024,09:13 WIB