SURABAYA - Dua jariang penjual satwa dilindingi dibekuk anggota Subdit IV Tipidter Ditreskrimsus Polda Jatim. Bahkan salah satu jaringan menjual Komodo dan masuk dalam jaringan internasional. Jaringan pertama yakni Mohamad Rizalla Satria Lagi (24), asal Sukolilo; Afandi (32), tinggal di daerah Sawahan; Inisial VS (32), asal Kabupaten Ngada, Provinsi Nusa Tenggara Timur; Rizky (32), mahasiswa, tinggal di daerah Sawahan; Serta, Andika Wibisono (35), asal Kecamatan Ambarawa, Kabupaten Semarang, Jawa tengah. Sedangkan barang bukti yang disita lima ekor komodo, satu ekor binturong, satu ekor kakatua jambul kuning, satu ekor kakatua Maluku, lima ekor burung nuri bayan, lima ekor perkici Flores, satu ekor kasuari gelambir, satu buah tengkorak tanduk rusa. Selain itu juga disita 5 buku rekining, dan 5 kartu ATM. “Dalam jaringan jual beli satwa dilindungi ini, kami mengungkap dua jaringan. Sedangkan penjualannya melalui online dan offline,” terang Dirreskrimsus Polda Jatim Kombespol Akhmad Yusep Gunawan. Yusep menambahkan bila penjualan komodo ini hingga ke mancanegara salah satunya ke Thailand. Bahkan harganya bisa mencapai Rp 500 juta bila sudah di luar negeri. Untuk jaringan kedua dijelaskan Yusep, pihaknya telah menangkap tiga tersangka, yakni inisial MR (30), asal Jombang tinggal di Jember; BPH (22), tinggal di Bondowoso; Serta DD (26), tinggal di Bondowoso. Sedangkan yang disita sebagai barang bukti 10 ekor berang-berang, lima ekor kucing kuwuk, satu ekor jelarang, tujuh ekor lutung budeng, enam ekor trenggiling, satu ekor cukbo ekor merah, dan satu ekor elang bido. “Kami masih mengembangkan kasus ini, dan masih ada jaringan tersangka yang masih kita buru,” lanjut Yusep.(tyo/yok)
Komodo Dijual ke Thailand Rp 500 Juta
Rabu 27-03-2019,12:22 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 08-11-2024,08:45 WIB
Legenda Persebaya Soroti Tidak Banyak Pemain Lokal di Bajol Ijo
Jumat 08-11-2024,14:20 WIB
Persebaya Tidak Ada Agenda Ujicoba di Jeda FIFA Matchday, Munster: Tidak Butuh Tim Liga 2 atau Liga 3
Jumat 08-11-2024,01:46 WIB
Persiapan Lawan Persija, Persebaya Kembali Gelar Latihan Pasca Libur
Jumat 08-11-2024,13:29 WIB
Kasus Perundungan di SMP Gloria 1 Diadukan ke Polrestabes Surabaya
Jumat 08-11-2024,18:29 WIB
Dugaan Kasus Kekerasan di Lingkungan SMAK Gloria 2, Manajemen Berdamai dengan Guru Tinju yang Dituduh Preman
Terkini
Jumat 08-11-2024,19:33 WIB
Pemkot Surabaya Gelar Konser Jazz Senja Utara Festival 2024 di THP Kenjeran
Jumat 08-11-2024,19:13 WIB
Polsek Karangpilang Jalin Silaturahmi dengan Warga Melalui Program Jumat Curhat
Jumat 08-11-2024,19:04 WIB
Di Hari Pahlawan, Masyarakat Surabaya Tidak Diperbolehkan Pakai Busana Motif Doreng
Jumat 08-11-2024,18:55 WIB
Berbaur dengan Pengunjung Grand City Mall, Pria Ini Nyopet HP
Jumat 08-11-2024,18:46 WIB