SURABAYA - Seluruh siswa kelas IX jenjang SMP/MTs di Surabaya mulai Senin (25/3) hari ini sampai Selasa (9/4) mendatang, menjalani Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) tahun pelajaran 2018/2019. Tahun ini, jumlah lembaga penyelenggara USBN sebanyak 334 SMP dan 45 MTs, baik negeri dan swasta. Total peserta ujian mencapai 40.947 siswa. Seperti tahun sebelumnya, seluruh peserta USBN di Kota Pahlawan ini mengerjakan soal berbasis komputer. Pada hari pertama USBN, siswa mengerjakan soal mata pelajaran (mapel) bahasa Indonesia. Sesi pertama dimulai pukul 07.30 hingga 09.30, sesi kedua dimulai pukul 10.30 sampai 12.30, dan sesi ketiga dimulai 14.00 sampai 16.00. Namun, tidak semua sekolah menyelenggarakan USBN sebanyak tiga sesi. Ada yang satu sesi, dan ada juga yang dua sesi. Di SMPN 39 Surabaya misalnya, USBN berlangsung dua sesi. Sekolah menyediakan ruang komputer untuk 300 siswa peserta ujian. “Semua ruang komputer digunakan untuk ujian. Ujian hanya dua sesi, tidak sampai tiga sesi,” pungkas Kepala SMPN 39 Surabaya Edi Prasetijo. (alf/yok)
Hari Ini 40.947 Siswa SMP/MTs Jalani USBN
Senin 25-03-2019,13:39 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 27-11-2024,17:06 WIB
Optimistis Menang, Calon Bupati Tulungagung Nomor Urut 1 Gatut Sunu Coblos di TPS 02 Desa Gandong
Rabu 27-11-2024,10:04 WIB
Gerombolan Preman Aniaya Wartawan Setelah Meliput Dugaan Politik Uang di Blitar
Rabu 27-11-2024,21:24 WIB
Paslon FAHAM Deklarasikan Kemenangan Berdasarkan Quick Count Pilkada Sumenep
Rabu 27-11-2024,19:04 WIB
Suara Cabup Probolinggo Gus Haris-Lora Fahmi Unggul di Pilkada 2024
Rabu 27-11-2024,14:40 WIB
Sejumlah Warga Surabaya Memilih Kotak Kosong, Ini Alasannya
Terkini
Rabu 27-11-2024,22:05 WIB
Tak Ingin Jemawa, Emil Sebut Syukuran Kelancaran Pilkada 2024
Rabu 27-11-2024,21:24 WIB
Paslon FAHAM Deklarasikan Kemenangan Berdasarkan Quick Count Pilkada Sumenep
Rabu 27-11-2024,21:06 WIB
ErJi Unggul Telak 84,04 Persen atas Kotak Kosong
Rabu 27-11-2024,20:34 WIB