“Motif pastinya masih kami dalami. Namun sementara ini diduga kuat karena permasalahan pribadi antara pelaku dan korban,” tegasnya.
Dari lokasi kejadian, polisi mengamankan sejumlah barang bukti. Antara lain mobil yang digunakan pelaku serta sisa bensin yang dipakai untuk membakar rumah. Kasus ini kini ditangani lebih lanjut oleh aparat kepolisian untuk proses hukum selanjutnya.
Kasi Operasi dan Pemadaman Dinas Damkarmat Tulungagung, Bambang Pidekso menyebutkan, skala kebakaran tergolong besar.
BACA JUGA:6 Penghuni Rumah di Simo Gunung Surabaya jadi Korban Kebakaran Akibat 3 Tabung Elpiji Meledak
Satu rumah beserta seluruh isinya ludes terbakar dengan estimasi kerugian mencapai sekitar Rp250 juta.
“Kejadian diduga sengaja dilakukan oleh seseorang. Berdasarkan informasi di lapangan, pelaku membakar rumah karena cemburu dan marah kepada korban. Kemudian setelah kejadian pelaku langsung menyerahkan diri ke pihak kepolisian,” ujarnya. (fir/ fai)