Tulungagung, memorandum.co.id - Menyambut peringatan Hari Bhayangkara ke-74, Kapolres Tulungagung, AKBP Eva Guna Pandia bersama jajarannya melaksanakan upacara dan ziarah di makam Ra Titi Memet Tanumidjaja, Pendiri Yayasan Kemala Bhayangkari sekaligus Ketua Umum Bhayangkari pertama di Desa Podorejo, Kecamatan Sumbergempol, Senin (29/6). Turut hadir dalam kegiatan ini Wakapolres Tulungagung, Kompol Yhogi Hadisetiawan, para pejabat utama, Kapolsek jajaran serta lainnya yang berjumlah 40 orang. Kegiatan diawali penghormatan kepada arwah Ra Titi Memet Tanumidjaja dilanjutkan pembacaan doa, peletakan karangan bunga serta tabur bunga oleh inspektur upacara dikuti peserta upacara. "Pada peringatan HUT Bhayangkara ke-74 kali ini, Polri mengusung tema Kamtibmas Kondusif Masyarakat Semakin Produktif, dengan melaksanakan beberapa kegiatan seperti baksos, pemuliaan nilai-nilai tribata, ziarah, tabur bunga dan konsepnya tengah menyesuaikan dengan kondisi saat ini, di masa transisi menuju new normal dengan tetap menaati protokol kesehatan," ujar Pandia. Pandia menjelaskan, kegiatan jelang Hari Bhayangkara ini juga telah diadakan serentak oleh jajaran Polri sejak awal Juni lalu. "Seluruh jajaran juga sudah melakukan baksos, donor darah, pembagian sembako, bersih-bersih kampung dan tempat ibadah, melaksanakan rapid tes, dan pelayanan pembuatan SIM gratis yang lahir pada 1 Juli," terang dia. Pandia menuturkan, rencananya, puncak peringatan Hari Bhayangkara ke-74 tahun 2020 dilaksanakan pada Rabu, 1 Juli dan akan dipimpin langsung oleh Presiden RI, Joko Widodo di Istana Negara.(fir/mad)
Hari Bhayangkara ke-74, Kapolres Pandia dan Rombongan Tabur Bunga
Senin 29-06-2020,16:18 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 24-01-2026,07:53 WIB
Profil Letkol Inf Rifqi Muhammad Syuhada, Dandim 0824/Jember: Segudang Pengalaman Tempur dan Akademik
Sabtu 24-01-2026,12:46 WIB
103 Jukir Liar Diciduk Sat Samapta Polrestabes Surabaya Sejak 19 Januari 2026
Sabtu 24-01-2026,15:29 WIB
Intip Fasilitas Lengkap RSMM Pemprov Jatim di Surabaya, Senator Lia Sebut Rujukan Nasional
Sabtu 24-01-2026,07:36 WIB
Tindak Tegas Curanmor: Perlu, Tapi Jangan Berhenti di Represif
Sabtu 24-01-2026,10:56 WIB
Kapolres AKBP Hendra Eko Triyulianto Pimpin Langsung Sertijab 9 Pejabat Utama Polres Pamekasan
Terkini
Sabtu 24-01-2026,22:27 WIB
PTMSI Kota Madiun Hidupkan Kembali Tenis Meja Lewat Turnamen DPRD
Sabtu 24-01-2026,20:12 WIB
Bupati Situbondo Sebut 1.500 Jiwa Terisolir Akibat Jembatan Putus Diterjang Banjir Bandang
Sabtu 24-01-2026,19:59 WIB
Yayasan Kemala Bhayangkari Kediri Kota Gelar Seminar Parenting Dorong Keluarga Tangguh Berkarakter
Sabtu 24-01-2026,19:37 WIB
Artotel TS Suites Surabaya Gelar Pameran Hidden Potion Tampilkan 26 Karya Seniman Kontemporer
Sabtu 24-01-2026,16:58 WIB