Tulungagung, memorandum.co.id - Naas menimpa Rochmat (27) dan Yayuk (23), warga Desa Sembon, Kecamatan Karangrejo. Sebab, sepeda motornya terlibat kecelakaan dengan mobil bernopol N 1524 BZ, yang dikemudikan KA (50), warga Desa Tenggur, Kecamatan Rejotangan, Rabu (10/6) malam di depan SPBU Desa Pulosari, Kecamatan Ngunut. Akibat kecelakaan itu Rochmat tewas di lokasi kejadian. Sedangkan Yayuk terpental hingga 5 meter dan menderita luka serius pada bagian tubuhnya. Suleman, salah satu warga menuturkan, kecelakaan itu terjadi saat arus lalu lintas lengang. Dari arah barat terlihat ada mobil melaju kencang dan beberapa kali oleng. Kemudian ketika melintas di lokasi kejadian langsung menabrak sepeda motor yang berjalan dari arah berlawanan. “Saat kecelakaan ini kondisi lalu lintas sedang sepi, tidak seperti biasanya,” kata Suleman. Suleman menyebut, kerasnya benturan menyebabkan sepeda motor korban rusak parah. Sementara mobil yang melaju kencang mengalami kerusakan pada bagian kiri depan. “Yang laki-laki itu warga tidak berani nolong, karena darah keluar terus dari mulut dan kepalanya. Kalau yang perempuan masih bisa duduk, masih bisa mengabari keluarganya, tapi langsung dibawa ke rumah sakit,” ungkapnya. Sementara, Kasatlantas Polres Tulungagung AKP Aristianto Budi membenarkan kecelakaan di Ngunut mengakibatkan korban jiwa. “Iya memang benar terjadi kecelakaan, untuk pengemudi sepeda motornya meninggal dunia di lokasi kejadian,” tegasnya, Kamis (11/6). Aristianto menyebut, berdasarkan keterangan sejumlah saksi, kecelakaan terjadi karena mobil melaju kencang dan masuk ke lajur berlawanan. Kemudian saat bersamaan melintas sepeda motor dari arah berlawanan. "Kita belum menetapkan satupun tersangka dalam kecelakaan ini. Petugas masih memproses kecelakaan ini sesuai dengan peraturan yang berlaku," tuturnya. (fir/mad/tyo)
Ditabrak Mobil, Pemotor Sembon Tewas
Kamis 11-06-2020,19:48 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 22-01-2026,10:41 WIB
Rekor Pertemuan PSIM vs Persebaya, Kekalahan di Putaran Pertama Jadi Motivasi Besar Green Force
Kamis 22-01-2026,11:17 WIB
Polisi Sisir CCTV, Maling Motor yang Tewas Dihakimi Warga Gresik Ternyata Beraksi Jalan Kaki
Kamis 22-01-2026,15:48 WIB
Badai Cedera Hantui PSIM Yogyakarta, Kesempatan Persebaya Raih 3 Poin
Kamis 22-01-2026,16:15 WIB
Plt Bupati Lisdyarita Bakal Lelang Jabatan Sekda Ponorogo
Kamis 22-01-2026,12:11 WIB
Tilap Dana Salah Transfer Rp118,5 Juta, Fufuk Wong Dituntut 2 Tahun 10 Bulan Penjara
Terkini
Jumat 23-01-2026,10:10 WIB
Polsek Rungkut Bersama Tiga Pilar Kawal Sosialisasi Kampung Pancasila dan Sosialisasi Call Center 110
Jumat 23-01-2026,10:05 WIB
Wujudkan Gizi Nasional, Polsek Wiyung Pantau Distribusi Perdana Makan Bergizi Gratis di Balas Klumprik
Jumat 23-01-2026,09:40 WIB
Mengejutkan, Dejan Tumbas Resmi Berpisah dengan Persebaya
Jumat 23-01-2026,09:28 WIB
Perkara Pencurian dan Narkoba Dominasi PN Surabaya, Capai 70 Persen dari Total Perkara Pidana
Jumat 23-01-2026,09:18 WIB