Piala Kajati Jatim 2025: Turnamen Bulutangkis Poin Nasional Pertama di Indonesia

Selasa 12-08-2025,16:38 WIB
Reporter : Eko Yudiono
Editor : Eko Yudiono

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID-Kejuaraan Bulutangkis Piala Kajati Jawa Timur 2025 akan menjadi catatan penting dalam sejarah bulutangkis nasional. Pasalnya, ini adalah turnamen pertama di Indonesia yang memberikan poin peringkat nasional di level kejuaraan regional.

Digelar selama tujuh hari penuh, dari 1 hingga 7 September 2025, turnamen ini tersebar di tiga arena utama di Surabaya: antara lain, GOR Sudirman (venue utama), GOR Suryanaga dan juga GOR MERR.

Piala Kajati merupakan kolaborasi apik dengan pengprov Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Jatim tak main-main.

Ada 27 kategori pertandingan yang dipertandingkan. Mulai dari tingkat usia dini, anak-anak, pemula, remaja, taruna, hingga veteran, baik putra maupun putri, di nomor tunggal, ganda, dan ganda campuran.

Panitia memperkirakan lebih dari 1.500 peserta akan ambil bagian, dengan estimasi penonton mencapai 2.000 orang per hari, dari pukul 08.00 hingga 21.00 WIB.

BACA JUGA:Vakum 15 Tahun, Ketua PBSI Jatim Tonny Wahyudi Kembali Gelar Penataran Referee dan Workshop Tournament Planner

BACA JUGA:Muskerprov PBSI Jatim, Ketua Tonny Wahyudi: Optimalisasi Pretasi Atlet Menuju Kejurnas 2025


Mini Kidi--

”Tak hanya sekadar kompetisi, Kejuaraan Piala Kajati Jatim 2025 diharapkan menjadi wadah pembibitan atlet berprestasi, khususnya dari Jawa Timur,” kata ketua PBSI Jatim Tonny Wahyudi.

Yudi Ndut-sapaan karinya menambahkan, kejuaraan ini menjadi kesempatan emas bagi pemain muda daerah untuk unjuk gigi dan menambah jam terbang dengan melawan atlet-atlet dari level nasional.

“Turnamen ini juga menjadi ajang konsolidasi pembinaan bulutangkis regional dalam konteks skala nasional,” kata Yudi Ndut yang juga Ketua HDCI Jatim ini.

Tak hanya gengsi dan ranking point, total hadiah sebesar Rp300 juta disiapkan bagi para juara. Angka ini tentu jadi magnet tersendiri bagi klub dan atlet untuk ambil bagian dalam kompetisi yang akan menjadi sorotan kalender bulutangkis nasional tahun ini.

 

Kategori :