Blitar, Memorandum.co.id - Danrem 081/DSJ, Kolonel Inf Masduki terus fokus dalam upaya mempercepat penanganan covid 19 di seluruh wilayah jajarannya, termasuk Blitar yang saat ini juga termasuk zona merah dalam penyebaran covid 19 di Jawa Timur. Selain mengunjungi Posko Covid 19 di Kantor Pemkab Blitar, Danrem bersama stafnya juga meninjau Rumah Singgah Pemudik Kota Blitar dan Posko Terpadu Covid 19 di Terminal Patria Kota Blitar. Di sela peninjauannya, Danrem menyampaikan maksud dan tujuannya dalam kunjungannya ke Blitar kali ini. "Di tengah pandemi covid 19 seperti sekarang ini kita ingin melihat langsung sejauh mana kesiapan aparat di lapangan dalam upaya mempercepat penanganan," kata Danrem, kemarin. "Terlebih Blitar ini sudah termasuk zona merah dalam penyebaran covid 19 di Jatim. Untuk itulah perlu dilakukan penanganan yang khusus agar tidak semakin luas dalam penyebarannya," sambungnya. Terkait banyaknya masyarakat yang terdampak dari adanya wabah covid 19 sekarang ini, Danrem turut mengimbau agar pemerintah daerah mampu untuk memberikan perhatian dan kepedulian terhadap mereka. "Saat ini, tentunya banyak masyarakat yang terdampak akibat adanya covid 19. Untuk itu saya berharap, agar Pemda dan instansi terkait lainnya dapat bersinergi dan menghadirkan solusi-solusi terbaik guna membantu mereka," pesan Masduki. (alv)
Danrem 081/DSJ Tinjau Posko Covid-19 di Blitar
Kamis 14-05-2020,11:59 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 25-11-2024,21:52 WIB
Alfan Sueb dan Mikael Alfredo Tata Dipanggil Timnas, Paul Munster Sudah Siapkan Pemain Pengganti
Selasa 26-11-2024,10:35 WIB
Polres Jember Jemput Paksa Kades Tanggul Wetan, Diduga Korupsi Dana Kas Desa
Senin 25-11-2024,15:48 WIB
Dua Truk Melaju Kencang Adu Banteng di Kota Probolinggo
Senin 25-11-2024,21:14 WIB
Di depan Hakim, Gus Muhdlor Bantah Semua Tuduhan Soal Pemotongan Dana Insentif Pegawai BPPD
Selasa 26-11-2024,09:00 WIB
Dugaan Adanya Politik Uang Menjelang Pilkada Wali Kota Batu, Begini Kata Bawaslu Kota Batu
Terkini
Selasa 26-11-2024,13:19 WIB
Tingkatkan Partisipasi, KPU Kota Malang Sosialisasi ke Pemilih Milenial
Selasa 26-11-2024,13:16 WIB
Ini Arahan Kepala Desa Ranubedali Jelang Coblosan Pilkada 2024, Pastikan Dokumen Lengkap untuk Hak Pilih
Selasa 26-11-2024,13:00 WIB
Pengecekan Mendadak Gudang Logistik PPK Sawahan, Kapolrestabes Surabaya Pastikan Semua Aman
Selasa 26-11-2024,11:37 WIB
KPU Musnahkan 1.736 Surat Suara Pilgub Serta Pilbup
Selasa 26-11-2024,11:33 WIB