Gresik, memorandum.co.id - Mediasi lanjutan yang diprakarsai Kapolres Gresik, AKBP Kusworo Wibowo atas sengketa buruh dan managemen PT Adyabuana Persada berujung manis. Kedua belah pihak sepakat berdamai dan menerima keputusan bersama terkait upah dan pembayaran THR. Hal itu terjadi saat mediasi kedua di Kantor Disnaker Gresik, Selasa (12/5/2020). Dalam kesepakatan bersama, pihak buruh melalui KSPI sepakat menerima besaran upah 90% bagi pekerja yang tetap bekerja dan 60% bagi pekerja yang dirumahkan. Selain itu, disepakati juga jika perusahaan memberikan THR sebesar 1 x upah bagi pekerja yang masa kerjanya di bawah 20 tahun dan bagi pekerja yang masa kerjanya di atas 20 tahun maka akan diberikan 1,1 x upah. "Ada perbedaan pandangan antara perusahaan dengan karyawan sehingga dalam hal ini semua pihak memahami kondisi sebenarnya," kata Sunandar, Ketua DPP FSP KEP KSPI. Kapolres mengucapkan syukur atas tercapainya kesepakatan bersama tersebut dan berharap seluruh pihak bisa menerima dengan lapang dada dan selalu menjaga stabilitas keamanan. "Pihak Kepolisian dalam hal ini bersikap netral dan memastikan hukum tetap berjalan sesuai aturanya. Sehingga diharapkan semua pihak dalam hal ini dapat bekerja sama dengan baik," kata Kusworo.(dri/har)
Mediasi Lanjutan, Buruh-Managemen PT Adyabuana Persada Sepakat Berdamai
Selasa 12-05-2020,18:42 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 26-01-2026,16:22 WIB
Kunci Adaptasi Cepat Pedro Matos Bersama Pemain Persebaya
Senin 26-01-2026,15:45 WIB
Targetkan 284 Titik, Pembangunan Koperasi Merah Putih di Nganjuk Terganjal Standarisasi Lahan
Senin 26-01-2026,08:27 WIB
Sambut Peserta DISWAY Explore Business with Dahlan Iskan di Gresik, Wabup Alif Pastikan Kemudahan Investasi
Senin 26-01-2026,11:10 WIB
APBD 2027 Kota Madiun Difokuskan Akselerasi Visi Akhir RPJMD, Ekonomi Hijau Jadi Penopang Utama
Senin 26-01-2026,17:37 WIB
Remehkan Panggilan Sidang, Majelis Hakim Perintahkan JPU Panggil Paksa Kadisdik Jatim Aries Agung Peawai
Terkini
Selasa 27-01-2026,07:45 WIB
Pererat Hubungan Masyarakat, Babinsa Pademawu Laksanakan Komunikasi Sosial di Dusun Bulung
Selasa 27-01-2026,07:17 WIB
PSG Gaet Dro Fernández, Wonderkid Barcelona Hijrah ke Paris
Selasa 27-01-2026,06:58 WIB
Brasil Bidik Tuan Rumah Piala Dunia Antarklub 2029, FIFA Sambut Positif
Selasa 27-01-2026,06:47 WIB
Roy Keane: Carrick Bersinar, Tapi MU Butuh Manajer Kelas Juara
Selasa 27-01-2026,06:01 WIB