Polresta Banyuwangi Salurkan 17.500 Liter Air Bersih untuk Warga Terdampak Kemarau Panjang

Kamis 28-11-2024,17:24 WIB
Reporter : Rahmad Hidayat
Editor : Ferry Ardi Setiawan

BANYUWANGI, MEMORANDUM - Polresta Banyuwangimenyalurkan bantuan air bersih ke sejumlah daerah terdampak kemarau panjang. Kegiatan ini dilakukan sebagai wujud kepedulian Polri atas kebutuhan warga akan air bersih di daerah terdampak kemarau panjang.

BACA JUGA:Polresta Banyuwangi Sinergi Pam dan Kawal Kotak Suara Pascapungut Hitung Pilkada 2024

Kapolresta Banyuwangi Kombespol Rama Samtama Putra SIK MSi MH mengatakan, semoga bakti sosial yang dilakukan jajaran Polresta Banyuwangi, bisa bermanfaat. Dan semoga kemarau panjang segera berakhir.

BACA JUGA:Hari Pencoblosan, Polresta Banyuwangi Terjunkan Personel Patroli Skala Besar Amankan Pilkada 2024 Kondusif

Sasaran penyaluran bantuan air bersih  adalah sejumlah daerah yang terdampak fenomena El Nino, alias kemarau panjang. Di antaranya, di Dusun Gunungsari, Desa Sumbergondo, Kecamatan Wongsorejo, Banyuwangi sebanyak 17.500 liter air bersih siap konsumsi.

BACA JUGA:Polresta Banyuwangi Gelar Patroli Gabungan Skala Besar Ciptakan Pilkada 2024 Kondusif

Kasatlantas Kompol Agung Fitriansyah menerangkan bahwa  kegiatan ini merupakan kegiatan rutin Polresta Banyuwangi.

BACA JUGA:Polresta Banyuwangi Amankan Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di Desa Kalipait

“Namun khusus di musim kemarau, kegiatan menyesuaikan dengan kebutuhan mendesak masyarakat. Yakni kebutuhan ketersediaan air bersih di tengah musim kemarau panjang," terang Kompol Agung. 

BACA JUGA:Polresta Banyuwangi Kawal Pendistribusian Logistik Pilkada 2024

Kapolsek Wongsorejo AKP Eko Dharmawan menjelaskan, bahwa air yang didistribusikan ke warga adalah air yang bisa langsung dikonsumsi masyarakat.

BACA JUGA:Polresta Banyuwangi Terjunkan Ratusan Personel Pengamanan Kampanye Pilkada 2024

“Air dari Umbul Bening Glenmore dan dari Pudam Banyuwangi (Perusahaan Daerah Air Minum Banyuwangi),” imbuhnya.

BACA JUGA:Polresta Banyuwangi Gelorakan Mobil Sayur untuk Sosialisasi Pilkada 2024, Sambil Berbagi

Suhairi, warga Dusun Gunungsari, Desa Sumbergondo, sebagai salah satu penerima bantuan air bersih, mengaku sangat berterima kasih pada Polresta Banyuwangi. Selaku Wakil Ketua HIPPAM desanya, dia menyampaikan bahwa musim kemarau tahun ini sangat berdampak pada ketersediaan air bersih di wilayahnya.

Kategori :