Ketua PN Surabaya Dimutasi, Jabat Hakim Tinggi Medan

Selasa 21-04-2020,20:43 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

Surabaya, memorandum.co.id – Pucuk pimpinan Pengadilan Negeri (PN) Surabaya berganti. Nursyam yang menjabat sebagai orang nomor satu di PN Surabaya sekitar dua tahun itu akan dipromosikan sebagai hakim tinggi di Pengadilan Tinggi Medan. “Bapak Nursyam menyerahkan jabatannya kepada Bu Wakil Ketua PN Surabaya Wedhayati pada Senin (20/4) di Pengadilan Tinggi Surabaya. Sebagai Ketua PN yang baru adalah Dr Joni SH MH (Wakil Ketua PN Jakarta Selatan). Sedangkan Wakil Ketua PN Surabaya yang baru adalah Tumpal Sagala SH MH. Ketua PN Surabaya yang baru akan dilantik pada 4 Mei di Pengadilan Tinggi Surabaya,” ujar Humas PN Surabaya Martin Ginting, Selasa (21/4). Lanjut Ginting, selama dipimpin keduanya (Nursyam dan Wedhayati, red) menghasilkan banyak prestasi dan pelayanan publik di PN Surabaya semakin prima. “Di tingkat nasional, PN Surabaya sangat diperhitungkan kinerjanya. Harapan kami agar pimpinan yang baru segera aktif menakhodai PN Surabaya untuk meraih prestasi lanjutan dan tetap mengedepankan pelayanan yang prima bagi pencari keadilan di Surabaya,” pungkas Martin Ginting. Sementara itu, Nursyam sebelumnya mengirimkan pesan lewat whatsapp (WA), bahwa dirinya memohon doa restu untuk kelancaran acara pelantikan yang digelar di Pengadilan Tinggi (PT) Medan pada Rabu (22/4) besok. “Saya menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih serta penghargaan kepada bapak atau ibu, saudaraku semua atas dukungan, kritik dan doa selama ini sehingga saya dapat mengakhiri pengabdian di PN Surabaya dengan baik,” ujarnya. Dalam kesempatan ini, lanjut Nursyam, dirinya sekaligus dalam menyambut datangnya Ramadhan 1441 H, izinkan memohon maaf atas salah dan khilaf. “Dan akhirnya saya berdoa kepada Allah SWT agar kiranya bapak atau ibu, saudaraku semua selalu dilimpahi berkah kesehatan, keselamatan, kebahagiaan, kemakmuran dan keberhasilan,” pungkas Nursyam. (fer/gus)

Tags :
Kategori :

Terkait