Pria Tak Dikenal Aniaya Pelanggan SPBU di Sembayat Gresik, Polisi Buru Pelaku
Rekaman CCTV memperlihatkan aksi penganiayaan terhadap pelanggan SPBU di Desa Sembayat, Gresik.-Achmad Willy Alva Reza-
GRESIK, MEMORANDUM.DISWAY.ID - Seorang pelanggan SPBU di Desa Sembayat, Kecamatan Manyar, GRESIK, menjadi korban penganiayaan pria tak dikenal saat mengisi BBM di SPBU 54.611.10 hingga mengalami luka di wajah dan mata kiri, Jumat, 2 Januari 2026.
BACA JUGA:Laporan Penganiayaan di Festival Adat Budaya Lamongan Ditingkatkan ke Penyidikan
Korban diketahui bernama Imam Lutfi (37), warga Desa Karangrejo, Kecamatan Manyar, yang dipukuli pelaku hingga mengalami luka memar di wajah, mata kiri, dan punggung.

Mini Kidi--
Berdasarkan rekaman CCTV SPBU, korban terlihat sedang mengisi BBM ketika tiba-tiba dihampiri seorang pria berkaus hitam dan mengenakan topi.
Pria tersebut langsung memukul korban beberapa kali tanpa sebab yang jelas.
BACA JUGA:Debt Collector di Gresik Aniaya Istri Nasabah Hingga Jari Patah
Sementara itu, istri pelaku yang menunggu di atas sepeda motor tampak berusaha melerai, namun pelaku tetap melakukan pemukulan hingga menendang punggung korban. Akibat kejadian tersebut, korban melaporkan peristiwa penganiayaan ke Polsek Manyar.
Kapolsek Manyar Iptu Ghifari membenarkan adanya laporan tersebut dan menyatakan pihaknya tengah memburu pelaku.
BACA JUGA:Embat Cincin Tertinggal di Toilet SPBU, Pemuda Gresik Diringkus Polisi
“Benar, korban sudah membuat laporan polisi ke Polsek Manyar. Saat ini kasus tersebut masih dalam tahap penyelidikan,” kata Iptu Ghifari, Senin, 5 Januari 2026.
Sementara itu, Imam Lutfi mengaku tidak mengetahui penyebab dirinya dianiaya oleh pelaku yang tidak dikenalnya.
“Saya tidak tahu masalahnya apa. Saya juga tidak kenal orang itu. Tiba-tiba dia menghampiri dan bilang, ‘Kenapa kamu lihat-lihat saya sambil melotot,’” ujarnya.
BACA JUGA:Warga Gresik Temukan Campuran Air di BBM Pertalite SPBU Sidojangkung Menganti
Sumber:

