Libur Lebaran, Kunjungan Wisatawan di Ngawi Capai 71 Ribu Orang

Libur Lebaran, Kunjungan Wisatawan di Ngawi Capai 71 Ribu Orang

Wisatawan yang berkunjung ke obyek wisata air terjun Srambang, Ngawi.-Biro Ngawi-

NGAWI, MEMORANDUM - Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Ngawi mencatat terdapat peningkatan jumlah pengunjung objek wisata  di Kabupaten Ngawi selama libur Idulfitri 1445 Hijriah. Pengunjung di 18 objek wisata dari 29 Maret sampai 17 April 2024 tercatat sebanyak 71.043 orang.

BACA JUGA:Simak Jadwal Lengkap Tahapan Seleksi Penerimaan Calon Anggota Polri 2024 Berikut Ini

"Tingkat kunjungan mencapai 71.043 wisatawan yang berkunjung ke 18 destinsi wisata. Jumlah tersebut meningkat dibanding tahun 2023 yang hanya sekitar 30 ribu orang," kata Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Ngawi Wiwien Purwaningsih

BACA JUGA:Penerimaan Akpol, Bintara, dan Tamtama Polri 2024 : Berikut Syarat dan Jadwal Pendaftaran

Dikatakan, kebanyakan pengunjung berasal dari luar daerah yang mudik lebaran. 

BACA JUGA:Pendaftaran Akpol 2024 Dibuka! Ini Syarat dan Jadwal Pendaftarannya

Untuk Wisata Srambang Park tercatat, tingkat kunjungan tertinggi pada hari ke tiga lebaran atau tanggal 13 april yakni mencapai 15 ribu wisatawan dalam sehari. 

BACA JUGA:Kunjungi Kantah Surabaya I, Menteri ATR/Kepala BPN Imbau Masyarakat Manfaatkan Layanan yang Ada

"Tingginya kunjungan wisata pada momentum lebaran ini juga karena pengelola wisata menghadirkan ekstra hiburan sehingga menambah daya tarik wisatawan," pungkasnya. (*)

Sumber: