Ketua DPRD Sumenep Minta OPD Tingkatkan Kinerja di Bulan Ramadan

Ketua DPRD Sumenep Minta OPD Tingkatkan Kinerja di Bulan Ramadan

Ketua DPRD Kabupaten Sumenep, Hamid Ali Munir -Biro Madura-

SUMENEP, MEMORANDUM - Pada momentum bulan ramadan, semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumenep diharapkan lebih maksimal dalam bekerja, khususnya instansi yang berhubungan langsung dengan masyarakat.

Ketua DPRD Kabupaten Sumenep, Hamid Ali Munir mengatakan, pelayanan kepada masyarakat pada bulan ramadan tidak boleh ada perbedaan dibandingkan bulan sebelumnya. Karena aktivitas dan kebutuhan masyarakat biasanya lebih meningkat pada bulan ramadan.

Terdapat beberapa instansi yang menjadi perhatian khusus DPRD Sumenep. Di antaranya, Diskop UKM Perindag diharapkan lebih maksimal dalam memantau dan melaporkan fluktuasi harga sembako khususnya menjelang lebaran agar kenaikan harga tidak terlalu drastis.

Selain itu, Dinas Kesehatan diminta untuk menginstruksikan Puskesmas dan klinik kesehatan lainnya agar memberikan pelayanan yang lebih baik kepada pasien di bulan ramadan sampai lebaran. Sebab kondisi kesehatan masyarakat perlu dijaga secara maksimal agar lebih khusuk menjalankan ibadah di bulan ramadan.

BACA JUGA:PDI-P Taklukkan PKB, Berikut Nama Caleg Diprediksi Lolos DPRD Sumenep

Sementara Disperkimhub diharapkan mempersiapkan pelayanan transportasi yang maksimal menghadapi arus mudik dan arus balik, baik transportasi darat, laut maupun udara.

Termasuk juga Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang, diharapkan menyelesaikan beberapa proyek pembangunan infrastruktur jalan raya sebelum lebaran agar bisa dimanfaatkan sepenuhnya oleh masyarakat.

Ketua DPRD Sumenep juga meminta Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa agar mendesak Desa segera merealisasikan program Dana Desa (DD) agar secepatnya dinikmati masyarakat.

“Semua OPD dan instansi di Pemkab Sumenep yang bersentuhan langsung dengan masyarakat harus memberikan pelayanan yang maksimal jangan bertele-tele karena ini bulan ramadan. Contohnya RSUD, Dinas Kesehatan, Disperkimhub, Disperindag, Satpol PP. Termasuk juga Disdukcapil, Perizinan maupun Dinas Sosial sebaiknya tidak memperlambat pelayanan kepada masyarakat agar mereka tidak kecapekan menunggu,” harap Hamid.

BACA JUGA:PDIP dan PKB Berebut Kursi Pimpinan DPRD Sumenep

Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tersebut, berharap pimpinan OPD lebih giat memantau dan mengevaluasi kinerja anak buahnya di bulan ramadan agar tetap produktif bekerja. Sebab menurut Hamid, semangat bekerja seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di bulan ramadan akan dicatat pahala.

“Banyak keutamaan-keutamaan di bulan ramadan yang dijanjikan pahala berlipat ganda oleh Allah SWT. Selain ibadah individu seperti salat, zakat maupun puasa, melayani masyarakat sepenuh hati sesuai tupoksinya juga akan dicatat ibadah. Kami bukan menggurui tapi mengingatkan hal-hal yang patut diaplikasikan oleh seluruh OPD di lingkungan Pemkab Sumenep,” tandasnya.(aan)

Sumber: