Prakiraan Susunan Pemain Borneo FC vs Persebaya Nanti Malam

Prakiraan Susunan Pemain Borneo FC vs Persebaya Nanti Malam

Borneo FC Vs Persebaya--

SURABAYA, MEMORANDUM - Persebaya akan menghadapi pemuncak klasemen Borneo FC dalam lanjutan pekan ke-28 Liga 1 2023/2024 Kamis, 7 Maret 2024 di Stadion Batakan. Bajul Ijo bertekad mencuri 3 poin.

Tekad mencuri poin ini tak lepas dari 3 tambahan pemain yang sebelumnya absen bida kembali dimainkan. Mereka adalah Reva Adi Utama, Arief Catur Pamungkas, dan Andre Oktaviansyah.

Pastinya dengan tambahan skuad ini membuat pelatih Paul Munster memiliki banyak pilihan pemain yang bisa diturunkan.

Munster mengatakan bahwa Borneo adalah tim yang bagus dan ia memahaminya. Namun ia menilai tim asuhanya juga bagus dan bertekad mendapatkan 3 poin.

BACA JUGA:Persebaya Siap Bawa Pulang 3 Poin di Kandang Borneo

"Jadi saya bersemangat dengan pertandingan besok malam (Kamis 7 Maret 2024) karena saya yakin kedua tim sama-sama mencari 3 poin," kata Paul Munster dalam pre match press conference, Rabu 6 Maret 2024.

Ia mengatakan, Borneo FC merupakan tim yang kuat. Terbukti saat ini skuad Pesut Etam julukan Borneo menjadi pemuncak klasemen dengan 63 poin. Sedangkan Persebaya berada di peringkat ke-11 dengan raihan 35 poin.

Munster melanjutkan bahwa timnya tidak banyak waktu dalam persiapan pertandingan. Waktu yang mepet ia maksimal untuk melakukan pemulihan kondisi pemain pasca menang atas PSS Minggu lalu.

"Kami menjalani sesi pemulihan, perjalanan ke Balikpapan hari berikutnya, hari ini latihan resmi, dan kemudian berikutnya pertandingan. Saya pikir semua tim juga sama tidak cukup waktu untuk mempersiapkan pertandingan," pungkas Paul Munster. (rid)

Perkiraan susunan pemain Borneo FC vs Persebaya:
Borneo FC:
Nadeo Argawinata (GK); Leo Guntara, Diego Michiels, Silverio, Fajar Faturrahman; Kei Hirose, Adam Alis, Stefano Lilipaly, Wiljan Pluim, M. Sihran; Felipe Cadenazzi
Pelatih: Pieters Huistra

Persebaya Surabaya:
Andhika Ramadhani (GK), Arief Catur Pamungkas, Yan Victor, Dusan Stevanovic, Reva Adi Utama, M. Hidayat, M. Iqbal, Ripal Wahyudi; Bruno Moreira, Robson Duarte, Paulo Henrique
Pelatih: Paul Munster

Sumber: