Personel Gabungan Amankan Unjuk Rasa Di Graha Wonokromo

Personel Gabungan Amankan Unjuk Rasa Di Graha Wonokromo

Kapolsek Wonokromo, Kompol Dwi Jatmiko., S.H.,S.I.K., M.I.K., pimpin langsung pengamanan Unjuk rasa. --

SURABAYA, MEMORANDUM-Unjuk rasa yang diikuti kurang lebih 30 orang dari SPBI (Solidaritas Perjuangan Buruh Indonesia) Kabupaten Malang ini menuntut pekerjaan kembali dan penyelidikan union busting.

Sebanyak 6 personel Polsek Tegalsari dipimpin Panit Lantas AIPTU DWIK SUHARIYANTO, S,H melaksanakan pengamanan unjuk rasa di Graha Wonokromo, Jalan Taman Bungkul November. 1 – 7 Surabaya, Selasa 27 Februari 2024.

BACA JUGA:Ingin Naik Grade, Walikota Pasuruan Resmikan Gedung Operasi RSUD

Kapolsek Wonokromo, Kompol Dwi Jatmiko., S.H.,S.I.K., M.I.K., yang memimpin langsung pengamanan mengatakan, "Situasi unjuk rasa hingga saat ini masih aman dan kondusif. Personel gabungan dari Polrestabes Surabaya, Polsek Wonokromo, Polsek Tegalsari, dan Polsek Genteng telah bersiaga di lokasi untuk mengamankan jalannya aksi," terangnya. 

BACA JUGA:Kapolsek Wonokromo Pimpin Apel Persiapan Pengiriman Kotak Suara dan Logistik Pemilu 2024

Lebih lanjut, Dwi Jatmiko menjelaskan, "Massa aksi masih melakukan persiapan dan dilanjutkan dengan orasi. Kami terus melakukan monitoring dan berdialog dengan koordinator aksi untuk memastikan unjuk rasa berjalan tertib dan damai," ajaknya. 

"Kami mengimbau kepada para pengunjuk rasa untuk menyampaikan aspirasinya dengan tertib dan damai. Jangan sampai anarkisme terjadi yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat," imbuhnya. 

"Juga di himbau kepada masyarakat sekitar untuk tetap tenang dan tidak terprovokasi oleh situasi unjuk rasa," ungkapnya.

"Polsek Wonokromo berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik dalam mengamankan unjuk rasa dan menjaga kondusifitas wilayah, " tutupnya.(mtr)

Sumber: