Pengamanan Pergeseran Kotak Suara di Sawahan Berjalan Aman

Pengamanan Pergeseran Kotak Suara di Sawahan Berjalan Aman

Kapolsek Sawahan, Kompol Domingos De F. Ximenes, pengamanan Pergeseran kotak suara dari Tempat Pemungutan Suara. --

SURABAYA, MEMORANDUM-Pergeseran kotak suara dari Tempat Pemungutan Suara (TPS) ke Gudang Logistik Pemilu 2024 di Kecamatan Sawahan, Surabaya, berjalan dengan aman dan kondusif, Kamis 15 Februari 2024.

Kapolsek Sawahan, Kompol Domingos De F. Ximenes, S.H, S.I.K., mengatakan bahwa pengamanan dilakukan oleh personel gabungan dari Polsek Sawahan, Polrestabes Surabaya, Koramil Sawaha. 

BACA JUGA:Kapolsek Sawahan Pastikan Kesiapan TPS Jelang Kunjungan Kapolda Jatim

Dalam giat pengamanan tersebut dipimpin oleh Kapolsek Sawahan Kompol Domingos De F. Ximenes, SH.,SIK didampingi Kasat Samapta Akbp Teguh Santoso dan Kompol Helena.

BACA JUGA:Kapolsek Sawahan Lakukan Pengecekan Gudang Logistik Pemilu 2024

"Sebanyak 815 kotak suara dari 272 TPS di Kecamatan Sawahan telah diangkut dan disimpan di Gudang Logistik PPK Kec. Sawahan dengan kondisi lengkap dan aman," ujarnya.

Proses pengamanan dimulai sejak pagi hari dengan pengawalan ketat oleh aparat keamanan. Petugas juga melakukan pemeriksaan terhadap kotak suara sebelum disimpan di gudang.

"Kami bersyukur, seluruh proses pergeseran kotak suara berjalan lancar tanpa hambatan. Situasi di sekitar gudang logistik juga terpantau aman dan kondusif," katanya. 

Lebih lanjut, Kompol Domingos menegaskan bahwa pihaknya akan terus melakukan penjagaan ketat terhadap gudang logistik untuk memastikan keamanan kotak suara hingga proses rekapitulasi suara selesai.

"Kami berkomitmen untuk menjaga keamanan dan kelancaran proses Pemilu 2024 di wilayah Sawahan," tandasnya.

"Pengamanan pergeseran kotak suara ini merupakan bagian penting dari upaya untuk menjaga integritas dan kredibilitas Pemilu 2024. Kami bersinergi dengan semua pihak terkait untuk memastikan kelancaran dan keamanan seluruh tahapan pemilu," pungkasnya. (mtr)

Sumber: