Jarang Diketahui, 8 Camilan Sehat agar Tubuh Tetap Langsing

Jarang Diketahui, 8 Camilan Sehat agar Tubuh Tetap Langsing

tubuh langsing--

Camilan sehat yang terbuat dari biji bunga matahari ini kaya akan nutrisi yang membuat Anda merasa kenyang lebih lama, seperti protein dan serat. Oleh karena itu, kuaci sering kali dikonsumsi sebagai camilan sehat untuk menurunkan atau menjaga berat badan.

5. Bubur kacang hijau

Kacang hijau kaya akan serat dan protein yang membantu Anda menurunkan berat badan. Pasalnya, kedua nutrisi tersebut dapat menekan produksi hormon yang menyebabkan rasa lapar.

6. Bubur ketan hitam

Jenis bubur lain yang dapat dikonsumsi sebagai camilan sehat adalah bubur ketan hitam. Sama seperti camilan sehat lainnya, bubur ketan hitam juga mengandung protein dan serat yang bisa membantu menurunkan berat badan.

BACA JUGA:Jarang Diketahui, Ternyata Telur Puyuh Memiliki Manfaat Baik Bagi Kesehatan Tubuh, Berikut 8 Manfaatnya

7. Granola bar

Granola adalah campuran berbagai bahan makanan yang kaya akan serat, seperti oat, kacang-kacangan, dan biji-bijian. Granola sering kali diolah menjadi granola bar yang dapat dikonsumsi kapan saja dan di mana saja.

Karena tingginya kandungan serat di dalam granola bar, camilan sehat ini bisa dikonsumsi untuk membantu menurunkan berat badan dan menjaga tubuh tetap langsing.

8. Biskuit rendah gula dan lemak

Mengonsumsi gula dan lemak berlebihan bisa menyebabkan kenaikan berat badan. Oleh karena itu, pilihlah camilan sehat yang rendah gula maupun lemak, seperti biskuit rendah gula dan lemak. Biskuit yang mudah dijumpai di pasaran tersebut bisa membantu Anda menurunkan berat badan.

Dengan menjaga asupan nutrisi dan porsi makan yang tepat, ditambah melakukan olahraga teratur dan menjalani gaya hidup yang sehat, Anda bisa mencapai berat badan yang diinginkan.

Sumber: