Kapolda Jatim Pimpin Gelar Pasukan Operasi Lilin Semeru 2023
Kapolda Jatim Irjenpol Imam Sugianto memimpin Gelar Pasukan Operasi Lilin Semeru 2023.-Farid-
"Di Malang itu benar-benar kita petakan secara betul kerawanannya. Kemacetan itu pasti terjadi, tapi jangan sampai berhenti, jangan sampai stag, tetap jalan. Itu yang kami lakukan terutamanya di Kabupaten Batu," kata Irjenpol Imam.
BACA JUGA:Kapolda Jatim Pimpin Sertijab PJU dan Kapolres Jajaran
Terkait kejahatan konvensional yang marak terjadi pencurian atau pencopetan di angkutan bis. Pihaknya juga meminta agar pihak Otobis untuk meminta oengamanan apabila terjadi kerawanan yang cukup tinggi.
"Kita harapkan dan kita imbau pengelola perusahaan angkutan terutama bis itu untuk meminta pengamanan di sepanjang perjalanan. Kita bisa siapkan personel untuk di kendaraan yang akan mengangkut masyarakat dalam rangka berlibur," pungkasnya.
Hadir dalam apel gelar pasukan Operasi Lilin Semeru 2023 Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, Kapolda Jatim Irjenpol Imam Sugianto, Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Rafael Granada Baay.(rid)
Sumber: