Kapolres Lamongan Hadiri Upacara Peringatan HUT Ke-52 Korpri dan Hari Guru Nasional

Kapolres Lamongan Hadiri Upacara Peringatan HUT Ke-52 Korpri dan Hari Guru Nasional

Kapolres Lamongan AKBP Yakhob Silvana Delareskha SIK MSi bersama forkopimda menghadiri upacara peringatan HUT ke-52 Korpri dan Hari Guru Nasional Tahun 2023, serta HUT ke-78 PGRI. -Biro Lamongan -

LAMONGAN, MEMORANDUM - Kapolres Lamongan AKBP Yakhob Silvana Delareskha SIK MSi beserta Ketua Bhayangkari Cabang Lamongan menghadiri upacara peringatan HUT ke-52 Korps Pegawai Republik Indonesia dan Hari Guru Nasional Tahun 2023 dan HUT ke-78 Persatuan Guru Republik Indonesia, Rabu, 29 November 2023.

BACA JUGA:Kapolres Lamongan Tegaskan Netralitas Polri dalam Pemilu 2024

Dalam kegiatan itu, hadir Bupati Lamongan Yuhronur Efendi, Wakil Bupati Lamongan Abdul Rouf, Dandim 0812/Lamongan Letkol Arm Ketut Wira Purbawan bersama istri.

BACA JUGA:Kapolres Lamongan Siap Tingkatkan Sinergi dengan Memoramdum di Bidang Kamtibmas

Selain itu, Sekda Kabupaten Lamongan Moh Nalikan, dan perwakilan dari Kejari Lamongan serta Pengadilan Negeri dan Pengadilan Agama Lamongan, asisten, OPD, dan camat se-Kabupaten Lamongan hadir bersama-sama. 

BACA JUGA:Hari Pahlawan, Kapolres Lamongan Tekankan Polisi Muda dalam Tugas dan Kewajiban

Para peserta upacara dari berbagai lapisan masyarakat juga turut meramaikan suasana dengan semangat dan kekompakan.

"Hari ini kita memperingati HUT ke-52 Korps Pegawai Republik Indonesia dan Hari Guru Nasional Tahun 2023 serta HUT ke-78 Persatuan Guru Republik Indonesia. Semoga momentum ini bisa menjadi pelayanan prima bagi kita semua," ujar pembina upacara.

BACA JUGA:Kapolres Lamongan Sambut Silaturahmi PC GP Ansor

Pembina upacara melanjutkan dengan menyatakan apresiasinya terhadap peran Korpri dan guru dalam pembangunan Kabupaten Lamongan. 

BACA JUGA:Kapolres Lamongan Terima Kunjungan Silaturahmi DPD LDII Lamongan

"Korpri dan guru sangat membantu pembangunan di Kabupaten Lamongan. Saya mengucapkan terima kasih banyak kepada Korpri dan guru dalam dedikasinya dan komitmen untuk masyarakat Kabupaten Lamongan," tambahnya.

Suasana upacara terasa penuh makna, memperkuat semangat korsa dan guru untuk terus berkontribusi dalam memajukan daerah ini. 

BACA JUGA:Kapolres Lamongan Hadiri Apel Peringatan Hari Santri Tahun 2023

Sumber: