Pesona Keindahan Hutan Pelangi Bondowoso, Jajaran Pohon Raksasa Indah bak Lukisan

Pesona Keindahan Hutan Pelangi Bondowoso, Jajaran Pohon Raksasa Indah bak Lukisan

hutan pohon pelangi Bondowoso--

SURABAYA, MEMORANDUM - Pelangi dalam benak kita selalu dibayangkan sebagai warna-warni yang berada di langit. Tapi, coba berkunjung ke Desa/Kecamatan Sumberwringin, Bondowoso. Di sana ada pohon yang menjulang tinggi dan disebut sebagai pohon pelangi atau hutan pelangi.

Keunikan pohon pelangi yang bernama pohon leda atau Eucalyptus deglupta tersebut membuat orang yang memandangnya seakan-akan berada di ruang dan waktu berbeda. 

Pasalnya, batang pohon yang umumnya berwarna cokelat tersebut justru berbeda. Penuh warna. Bahkan, setiap pohon leda yang satu dengan yang lain juga memiliki karakter warna yang berbeda pula.

BACA JUGA:6 Rekomendasi Air Terjun di Bondowoso yang Layak Dijadikan Penyegar Pikiran Saat Akhir Pekan

BACA JUGA:Pesona Keindahan Air Terjun Niagara Mini Bondowoso, Sembunyi di Kaki Gunung Ijen

Dilihat sekilas, pohon itu seperti dicat warna-warni. Bahkan, kalau dalam gambar seperti hasil editan. Namun, ternyata memang keindahan alami yang disajikan pohon tersebut. 

BACA JUGA:Wisata Bukit Mahadewa, Suguhkan Pemandangan Kota Bondowoso dari Ketinggian

Rupanya warna-warna di pohon berasal dari kulit pohon yang sering terkelupas. Lapisan kulitnya berganti secara bergantian.

Saat lapisan kulit terluarnya hilang. Lapisan pertama yang berwarna hijau yang tertutupi akan tampak. Kemudian, tumbuhlah kulit baru. Kulit baru itulah, yang kemudian berubah warna menjadi merah, hijau, biru, dan warna-warna yang lain.

Sumber: