Milad Ke-111 Muhammadiyah, Ketua DPRD Kota Malang Sampaikan Ini

Milad Ke-111 Muhammadiyah, Ketua DPRD Kota Malang Sampaikan Ini

Penyerahan simbolis bibit pohon pada Ketua DPRD Kota Malang I Made Riandiana Kartika dalam Milad ke 111 Muhammadiyah di Kota Malang.-Biro Malang-


Logo DPRD Kota Malang--MALANG, MEMORANDUM -
Milad ke 111 Muhammadiyah menjadi momentum penting dalam menguatkan peran dalam membangun bangsa dan negara. Selama ini, Muhammadiyah telah memberikan kontribusi positif dalam kemajuan negeri ini.

Dalam peringatan milad Muhhamdiyah ini digelar Festival Makotamu bertema ‘Ikhtiar Menyelamatkan Semesta, Gerak Berkemajuan Hadirkan Keunggulan’, dan bersamaan dilakukan penyerahan bantuan 111 bibit pohon di halaman Balai Kota Malang, hari Minggu tanggal 11 November 2023.

Ketua DPRD Kota Malang I Made Riandiana Kartika yang mengapresiasi kegiatan Milad ke 111 Muhammadiyah ini menyampaikan Muhammadiyah telah memberikan sumbangsih untuk kemajuan bangsa dan negara.

“Saya yakin Muhammadiyah pasti akan semakin matang. Telah memberikan kontribusi untuk pembangunan di Indonesia, khususnya untuk Kota Malang,” ujar I Made Riandiana Kartika.

BACA JUGA:DPRD Kota Malang Apresiasi Forum Komunikasi Libatkan Masyarakat

Terkait dengan penyerahan bibit pohon, Made menyebut hal ini akan memberikan manfaat dalam menjaga keasrian dan kesejukan di wilayah Kota Malang.

“Bantuan bibit pohon ini sangat luar biasa untuk menambah oksigen di Kota Malang,” kata Ketua DPRD Kota Malang.

Sementara itu, Pj Wali Kota Malang Wahyu Hidayat menyebutkan Milad ke 111 Muhammadiyah merupakan waktu yang tepat untuk berkolaborasi dan bersinergi dalam memajukan bangsa dan negara.

“Saya selaku pribadi, sekaligus Pemerintah Kota Malang mengucapkan selamat Milad ke 111 Muhammadiyah. Sudah banyak kontribusinya dan menjadi mitra bersinergi dengan pemerintah,” tutur Pj Wali Kota Malang. 

BACA JUGA:Paripurna Raperda APBD 2024, Ketua DPRD Kota Malang Dorong APBD Lebih Kokoh

Diharapkan, menjelang pelaksanaan Pemilu serentak 2024 dapat bekerjasama untuk menjaga stabilitas kamtibmas agar mengawal Pemilu agar berlangsung dengan damai.

Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Malang Abdul Haris menjelaskan Muhammadiyah didrikan oleh KH Ahmad Dahlan pada tanggal 18 November 1912, sebelum Indonesia Merdeka. “Kelahiran Muhammadiyah ini muncul dari keprihatinan untuk menangani ketimpangan,” terangnya.

Selama ini, Muhammadiyah berusaha memberikan kontribusi untuk kemajuan bangsa dan negara, diantaranya dalam bidang pendidikan, kesehatan, dakwah, pembinaan UMKM.  “Pada kegiatan ini kami menghadirkan 111 UMKM binaan,” ujarnya.

BACA JUGA:Wali Kota Mojokerto Pastikan Tenaga Non ASN Tetap Bekerja

Sumber: