Berantas Prostitusi Terselubung, Satpol PP Kota Surabaya Gencar Razia Hotel

Berantas Prostitusi Terselubung, Satpol PP Kota Surabaya Gencar Razia Hotel

Tiga wanita yang diduga melakukan praktek prostitusi di sebuah hotel kawasan Gubeng diamankan Satpol PP Kota Surabaya.-Alfin-

SURABAYA, MEMORANDUM - Satpol PP Kota Surabaya terus berkomitmen menciptakan ketertiban dan ketentraman di tengah masyarakat. Salah satunya adalah gencar menggelar razia hotel yang diduga menjadi lumbung bisnis esek-esek.

Seperti yang dilakukan di kawasan Gubeng. Petugas Satpol PP yang telah berkoordinasi dengan kepolisian setempat mendatangi sebuah tempat yang diduga menjadi persingahan bisnis lendir. Hasilnya tiga wanita yang diduga menjajahkan praktek prostitusi diamankan. 

Kepala Satpol PP Kota Surabaya M Fikser menjelaskan, Satpol PP Surabaya saat ini tengah gencar melakukan operasi guna menjaga kenyamanan masyarakat Surabaya.

BACA JUGA:Layani Prostitusi, 3 Wanita Diamankan Satpol PP Surabaya di Hotel Kawasan Gubeng

Fikser juga mengatakan, terkait razia tindak asusila tersebut sudah diperintahkan oleh Walikota Surabaya, Eri Cahyadi, untuk melakukan razia tindak asusila di seluruh hotel di kota Surabaya.

“Kami akan jalankan perintah dari pak Wali karena ini juga sudah melanggar norma agama dan undang-undang,"  ujar Fikser.

Guna memberantas praktek prostitusi di Surabaya, Satpol PP Kota Surabaya akan gencar melakukan pemeriksaan di sejumlah hotel di Kota Surabaya. Pemeriksaan ini meliputi seluruh dokumen yang dimiliki pihak hotel.

“Nantinya kita akan melakukan tindakan administratif berupa penyegelan beberapa hari kedepan, dan kami akan secara rutin melakukan pemeriksaan di tiap ke sejumlah hotel yang ada di Surabaya,” pungkasnya.(alf)

Sumber: