Kuatkan Pelayanan Publik, Pj Wali Kota Malang Kunjungi 4 Perangkat Daerah
Pj Wali Kota Malang Wahyu Hidayat mengemudikan skylift truck didampingi Sekda Kota Malang Erik Setyo Santoso.-Biro Malang Raya-
MALANG, MEMORANDUM - Menjaga dan meningkatkan pelayanan publik, Pj Wali Kota Malang Dr Ir Wahyu Hidayat MM sidak pada empat perangkat daerah sekaligus, Selasa, 17 Oktober 2023.
Yaitu, Kantor Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang Perumahan Kawasan Permukiman (DPUPRPKP), Kantor Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan UPT Pemadam Kebakaran Kota Malang, serta Kantor Kecamatan Klojen.
BACA JUGA:Galakkan Gerakan Pangan Murah, Pj Wali Kota Malang: Bentuk Intervensi Pemerintah Stabilkan Harga
BACA JUGA:Pj Wali Kota Malang Dorong Pengembangan Ekonomi Kreatif
Kunjungan Wahyu ini dalam rangka mengecek progres kerja, kesiapan sarana prasarana, maupun menginventarisir kendala yang dialami oleh perangkat daerah tersebut, serta mengecek kesiapan peningkatan pelayanan publik kepada masyarakat.
“Saya mau melihat progressnya, saya juga ingin melihat kendala-kendala yang ada. Berdasarkan peninjauan tadi, progresnya rata-rata sudah baik, masing-masing sudah menjalankan tusi dengan baik. Saya harus pastikan pelayanan publik yang diberikan bisa maksimal,” katanya saat melakukan kunjungan.
BACA JUGA:Pj Wali Kota Malang Bersama TPID Komitmen Jaga Inflasi
BACA JUGA:Pj Wali Kota Malang Serahkan Bonus Atlet Porprov Jatim
Yang menarik perhatian Wahyu yaitu ketika meninjau garasi armada di kantor DPUPRPKP Kota Malang. Wahyu langsung melirik satu unit Skylift Truck yang terparkir rapi.
Seketika, Wahyu mengambil alih kemudi lalu menjalankan kendaraan berat tersebut. Nampak, Sekda Kota Malang Erik Setyo Santoso duduk disamping Wahyu.
BACA JUGA:Tangani Stunting dan Kemiskinan Ekstrem, Pj Wali Kota Malang Instruksikan Upaya Sistematis
BACA JUGA:Pj Wali Kota Malang Ajak Perkuat Sinergi Penegakan dan Edukasi Hukum
Sementara, Kepala DPUPRPKP Dandung bersama jajaran kepala bidang ikut menumpang di bagian belakang kendaraan. Mendampingi pula, Kepala DLH Kota Malang Noer Rahman Wijaya dan Kepala Satpol PP Heru Mulyono.
“Untuk sarana pendukung saya juga ingin lihat. Karena di DPUPRPKP itu dinas yang tanggungjawabnya besar sekali. Dan untuk bisa menjalankan itu juga harus ada sarana pendukung. Alhamdulillah sudah dijalankan. Dan saya akan melihat sejauh mana permasalahan dapat diminimalisir. Salah satunya dengan penambahan sarana prasarana, ada kualitas SDM juga pelayanan harus ditingkatkan,” jelas Wahyu.
Sumber: