Polres Gresik Siagakan Water Canon Bantu Korban Banjir

Polres Gresik Siagakan Water Canon Bantu Korban Banjir

Gresik, Memorandum.co.id - Polres Gresik menyiagakan mobil water canon untuk membantu korban banjir di wilayah Gresik selatan. Kendaraan itu diturunkan jika terjadi banjir susulan. "Kita siapkan bagi warga yang terdampak banjir untuk membersihkan rumahnya dari lumpur," kata Kapolres Gresik, AKBP Kusworo Wibowo, Senin (6/1/2020). Alumnus Akpol 2.000 ini manyampaikan, fungsi water canon juga untuk membantu menyemprot dan membersihkan jalan-jalan di lingkungan desa. Mantan Kapolres Jember ini menyatakan, warga yang terdampak banjir tidak perlu khawatir. Sebab, segala persiapan untuk membantu warga terdampak sudah disiagakan jika terjadi banjir susulan. Seperti ban, tali tambang yang dipasang di gapura, dan kentongan serta papan jalur penunjuk evakuasi. "Anggota kami juga akan ikut membantu untuk membersihkan rumah warga yang terdampak," imbuhnya. Pihaknya berharap, langkah yang telah dilakukan jajarannya ini dapat meminimalisir adanya korban jiwa.(an/har)

Sumber: