Jelang Pengesahan 1053 Warga Baru PSHT Surabaya, Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Pesan Jaga Kondusifitas

Jelang Pengesahan 1053 Warga Baru PSHT Surabaya, Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Pesan Jaga Kondusifitas

Surabaya, memorandum.co.id-Jelang pengesahan warga baru perguruan silat Persaudaraan Setia Hati Teratai (PSHT) Surabaya di Kodiklatal Surabaya pada Jumat (28/7) mendatang, Polres Pelabuhan Tanjung Perak memantapkan konsolidasi antarpersonel. Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Herlina menyampaikan, pihaknya akan membantu untuk mengawal kondusifitas kegiatan tersebut. Namun begitu, Herlina berpesan agar anggota PSHT nantinya tertib selama pelaksanaan pengesahan. "Nantinya ada 1053 warga baru PSHT yang disahkan. Mereka berangkat dari ranting masing-masing menggunakan roda 4. Nah itu akan dikawal oleh polsek setempat," kata Herlina, Rabu (26/7). "Saya minta jangan sampai pengesahan warga baru PSHT tersebut menjadi keresahan oleh warga yang lain," sambungnya. Pihaknya menekankan, setelah prosesi pengesahan warga baru PSHT selesai, maka warga yang disahkan harus menggunakan transportasi yang sama. Dia mengimbau agar tidak ada konvoi selepas acara. "Kalau ada (konvoi) akan dilakukan tindakan tegas dan terukur seperti penilangan," tegas Herlina. Di samping itu, Herlina juga berpesan kepada anggota PSHT untuk tidak berangkat menggunakan atribut personil pengamanan seperti TNI-Polri atau satuan lain semisal satpol PP, BPBD, Dishub, dan pam internal PSHT. "Saya melihat bahwa dewan pengurus dan pengawas PSHT di Surabaya ini merupakan tokoh-tokoh yang sangat dikenal di Kota Surabaya, sehingga saya yakin ketua dewan, ketua ranting, dan semuanya mendukung terciptanya Surabaya yang kondusif," pungkas Herlina. (bin/ono)

Sumber: