Sekda Minta  Pelayanan Kesehatan Ditingkatkan

Sekda Minta  Pelayanan Kesehatan Ditingkatkan

Lumajang, memorandum.co.id -  Pergantian personel pejabat merupakan hal biasa. Ini  merupakan dinamika organisasi yang senantiasa terus dilakukan dengan tujuan untuk lebih meningkatkan kinerja organisasi.  Hal tersebut ditegaskan Sekda Kabupaten Lumajang Agus Triyono dalam sambutannya dalam  sertijab di ruang rapat Semeru, Kantor  Pemkab Lumajang, Rabu (11/12). “Kami  meminta kepada para pejabat yang telah melaksanakan sertijab, agar segera menyesuaikan dan menguasai tugas maupun tanggung jawab baru. Dimulai dari konsolidasi internal, seperti  mengompakan jajaran staf,” kata Agus Triyono. Terkait  keluhan masyarakat terhadap pelayanan kesehatan melalui media sosial  pada grup Lapor Lumajang, ia meminta  agar ditingkatkan pelayanannya. "Saya tekankan agar pelayanan kesehatan di masing - masing puskesmas dapat lebih ditingkatkan," tegasnya. Ke depan, lanjut Agus, jangan ada lagi keluhan masyarakat berkaitan dengan pelayanan di puskesmas. Pengaduan yang sering masuk yaitu kurang ramahnya pelayanan kesehatan. “Saya berpesan kepada seluruh insan kesehatan agar menjunjung tinggi profesionalitas dalam bekerja. Seperti misal, memberikan pelayanan kesehatan dengan ramah kepada masyarakat sebagaimana pesan pak bupati,” ungkap dia. Sementara itu dalam sertijab tersebut dari  tujuh pejabat yang dilantik. Enam  di antaranya adalah dokter yang menjabat sebagai kepala puskesmas. (tri/udi)

Sumber: