Usai Potong 17 Tumpeng, Hadrah dan Tarian Sufi Iringi Pendaftaran Bacaleg PPP Gresik

Usai Potong 17 Tumpeng, Hadrah dan Tarian Sufi Iringi Pendaftaran Bacaleg PPP Gresik

Gresik, memorandum.co.id - Cara berbeda dilakukan DPC PPP Gresik sebelum mendaftarkan bakal calon legislatif (bacaleg) ke KPU Gresik. Keluarga besar partai berlambang Kabah itu mengawali pendaftaran dengan pemotongan 17 tumpeng dan doa bersama, Minggu (14/5/2023). Ratusan kader PPP melakukan long march ke Kantor KPU Gresik sembari mengibarkan bendera Indonesia. Kedatangan mereka juga diiringi lantunan hadrah banjari dan tarian sufi. Cara - cara itu dipilih dengan harapan memohon keberkahan dari Tuhan Yang Maha Esa, Allah SWT. "Alhamdulillah hari ini kami mendaftarkan nama 50 bacaleg ke KPU Gresik. Sesuai petunjuk kiai dan ulama kami mendaftar sebelum salat Zuhur. Alhamdulillah tadi sudah diteliti dan diterima oleh penyelenggara," kata Ketua DPC PPP Gresik, Khoirul Huda. Pihaknya sengaja menggelar pemotongan 17 tumpeng sesuai nomor urut PPP dalam Pemilu 2024. Termasuk doa bersama, hadrah banjari dan tarian sufi dimaksudkan sebagai ikhtiar spiritual karena PPP sebagai partai Islam. "Tahun 2019 kami mendapatkan 3 kursi DPRD Gresik. Tahun 2024 mudah-mudahan bisa bertambah. Sesuai Muskercab target 8 kursi karena waktu itu masih 8 dapil (daerah pemilihan). Karena sekarang 9 dapil, target kami tambah. Mudah-mudahan 1 dapil 1 kurai," tandasnya. Kendati menjadi salah satu partai tertua, bacaleg dari PPP mayoritas diisi generasi muda. "70 persen bacaleg berusia 40 tahun kebawah. Meskipun PPP sudah 50 tahun tapi bacaleg muda tetap terakomodir. Setelah pendaftaran ini, seluruh bacaleg bisa langsung bekerja untuk mendulang suara di dapil masing - masing," tutupnya.(and/har)

Sumber: