Hadiri HJS Ke-40, Bupati Yes Apresiasi Prestasi SMAN 1 Babat
Reporter:
Aziz Manna Memorandum|
Editor:
Aziz Manna Memorandum|
Kamis 11-05-2023,14:50 WIB
Lamongan, memorandum.co.id - Kamis 11 Mei 2023, merupakan hari spesial bagi SMA Negeri 1 Babat Kabupaten Lamongan, karena pada tanggal tersebut merupakan hari jadi yang ke-40 tahun. Memasuki usia yang cukup matang tersebut, SMA N 1 Babat telah mampu membuktikannya dengan menorehkan berbagai prestasi yang diapresiasi Bupati Lamongan Yuhronur Efendi.
Mengambil istilah peribahasa Life Begins at Forty (hidup sebenarnya dimulai pada usia 40 tahun), Bupati Yes mengungkapkan, ibarat sebuah kehidupan seseorang di usia 40 tahun sudah memasuki jenjang yang stabil dan matang. Begitupula bagi SMA N 1 Babat yang telah membuktikannya dengan menorehkan prestasi baik itu siswa siswinya, guru hingga kepala sekolahnya.
“Banyak alumni yang mewarnai perguruan tinggi baik perguruan tinggi swasta atau negeri di Indonesia serta berbagai prestasi yang didapat baik akademik maupun non akademik. Untuk itu kami atas nama Pemerintah Kabupaten Lamongan menyampaikan apresiasi atas segala upaya dan prestasi yang ditorehkan SMA N 1 Babat,” tutur Pak Yes saat menghadiri HJS ke-40 di SMA N 1 Babat, Kamis (11/5).
Orang nomor satu di Lamongan tersebut juga memaparkan, bahwa saat ini Pemkab Lamongan terus meningkatkan pembangunan pendidikan. Salah satunya melalui program perintis atau pendidikan berkualitas dan gratis, sehingga memberikan akses bagi masyarakat yang secara ekonomi kurang mampu untuk bisa meningkatkan kualifikasi pendidikannya hingga ke jenjang yang lebih tinggi. Lebih-lebih bagi masyarakat yang memiliki prestasi khusus sebagai penghafal Alquran (Hafidz Quran) akan diberikan kesempatan untuk mengenyam pendidikan hingga S2, dengan bantuan beasiswa dari Pemkab Lamongan.
“Pemerintah Kabupaten Lamongan melalui program perintis juga membuka ribuan beasiswa yang bisa dimanfaatkan anak-anak Lamongan mulai beasiswa jenjang SD hingga S2,” imbuhnya.
Senada, Kepala Cabang Dinas (Kacabdin) Pendidikan Provinsi Jatim Wilayah Lamongan Hidayat Rahman yang hadir dalam kesempatan tersebut berharap SMA N 1 Babat menjadi sang pencerah bagi SMA lainnya. “Mari kita jaga almamater ini dengan baik dengan memperbanyak prestasi, inovasi dan kreasi. Selamat kepada semua selamat merayakan HJS ke-40,” ucapnya.
Sementara itu, dijelaskan Muzahid, Guru Senior SMA N 1 Babat, melalui sistem kegiatan belajar mengajar yang kondusif, SMA N 1 Babat mampu menorehkan beragam prestasi baik bidang akademik maupun non akademik diantaranya juara 1 pengelolaan pembelajaran bidang inovasi dan teknologi, juara 1 desain terbaik busana se-Jawa Timur dan juara 1 lomba inovasi dan teknologi robotik se-Jatim.
“Memasuki usia yang matang ini SMA N 1 Babat dalam pembelajaran sangat kondusif sehingga berbagai prestasi pun didapat baik tingkat regional dan nasional,” pungkasnya. (*)
Sumber: