Imigrasi Surabaya All Out Sukseskan Pameran Umrah Memorandum
Surabaya, memorandum.co.id - Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Surabaya hadir dalam pameran umrah yang digelar SKH Memorandum selama lima hari, 18-22 Januari 2023, di Royal Plaza Surabaya. Selama pameran berlangsung, tim Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian (Tikkim) Kanimsus Surabaya all out menyukseskan pameran dengan memberikan segala bentuk informasi berkaitan dengan dokumen perjalanan atau paspor. Kepala Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian, Fajar Maula mengatakan, tim yang diturunkan ke lokasi pameran akan membantu para calon jemaah umrah untuk mengetahui proses pengurusan paspor. "Anggota kami siap memberikan segala informasi seputar dokumen perjalanan, paspor. Pengunjung bisa mendatangi stan kami dan bertanya bagimana cara pengurusan paspor dan apa saja persyaratannya. Termasuk kalau ada dokumen ini tidak sesuai, apa yang harus dilakukan," ujar alumni Akademi Imigrasi (AIM) angkatan ke-IX ini. Lanjut Fajar, dilibatkannya Imigrasi Surabaya dalam event pameran umrah ini adalah salah satu cara imigrasi untuk dekat dengan masyarakat. Dengan adanya stan imigrasi, masyarakat bisa memanfaatkannya untuk mencari informasi seputar dokumen perjalanan sebelum datang ke kantor imigrasi di kawasan Juanda, Sidoarjo tersebut. "Ke depan, kalau memungkinkan tempat dan waktu, kita akan buat pelayanan paspor di lokasi pameran. Masyarakat yang ingin membuat paspor bisa secara kolektif mengurus di lokasi acara. Sekali lagi saya ucapkan terimakasih kepada SKH Memorandum yang telah memberikan kesempatan imigrasi untuk bergabung," pungkas Fajar. (mik)
Sumber: