Cara Menjaga Kesehatan Telinga Agar Keseimbangan Tubuh Tetap Baik

Cara Menjaga Kesehatan Telinga Agar Keseimbangan Tubuh Tetap Baik

Surabaya, Memorandum.co.id

Menjaga kesehatan telinga merupakan hal penting dilakukan seseorang karena ketika tidak diperhatikan dalam menjaga kesehatan telinga dapat mengganggu fungsinya yakni sebagai indra pendengar dan keseimbangan tubuh.

Merawat kebersihan dan kesehatan telinga penting dilakukan untuk mencegah berbagai masalah pada telinga, seperti infeksi telinga, telinga berdenging, gangguan pendengaran, bahkan tuli mendadak.

Ada beberapa langkah untuk menjaga kesehatan telinga agar pendengaran dan kesimbangan ini tetap berfungsi dengan baik.

Menghentikan mengorek-orek telinga karena Sebenarnya, telinga punya cara alami untuk membersihkan kotorannya sendiri.

Namun, jika kotoran telinga menumpuk dan membuat telinga terasa tidak nyaman atau pendengaran jadi terganggu, sebaiknya kunjungi dokter THT untuk melakukan pemeriksaan dan pembersihan telinga dengan cara yang aman.

Hindari telinga mendengarkan suara keras seperti penggunaan earphone yang lama atau terdapat di keramaian karena hal ini dapat menyebabkan gangguan telinga.

Alangkah baiknya penggunaan earphone tidak lebih dari 1 jam dan volume tidak keras.

Telinga harus tetap kering, bagi seseorang yang suka berenang, sebaiknya gunakan penyumbat telinga untuk mencegah air masuk ke dalam telinga.

Kondisi telinga yang sering basah atau terlalu lembap memungkinkan bakteri dan jamur berkembang biak di dalam telinga, hal ini akan memicu iritasi dan infeksi pada telinga. (Rdh)

Sumber: