Polwan Tangguh Ungkap Kasus Penculikan

Polwan Tangguh Ungkap Kasus Penculikan

Jember, memorandum.co.id - Usai melalui tugas berat mengungkap misteri pembunuhan , Kapolres Jember AKBP Alfian Nurrizal mengajak masyarakat nonton bareng (nobar) film  Hanya Manusia. Film tersebut menceritakan tentang ketangguhan polwan dalam pengungkapan kasus penculikan. Film yang dirilis oleh Divisi Humas Mabes Polri diputar di gedung bioskop CGV Roxy Square Mall Jember. Nonton bareng, digelar bersama dengan elemen pelajar, mahasiswa, awak media , netizen, dan personel Polres Jember. “Film ini bercerita tentang sepak terjang seorang polwan yang bertugas di reskrim dalam mengusut kasus human traficking. Tentunya hal ini sama dengan sebuah proses investigasi yang kita lakukan dalam mengungkap kasus pembunuhan di Ledokombo,” ujar Alfian. Film besutan Sutradara Tepan Kobain cukup membuat penonton kagum dengan pekerjaan polisi yang memiliki resiko tugas cukup berat. Bukan hanya polisi pria saja, polwan juga punya resiko yang sama. Seperti halnya  peran Anisa, polwan  tangguh yang mendapat tugas barunya mengusut teror kasus penculikan anak. Sementara ditengah kesibukannya menangani kasus, Ia harus membagi waktu dengan keluarga. Saat kasus yang ditanganinya semakin rumit, bukan datang titik terang. Adik satu-satunya yang sangat disayanginya justru menjadi korban penculikan. Susana tegang diwarnai suka dan duka tangis seorang polwan (Red. Hanya Manusia) membuat emosional penonton larut. Beruntung kasus penculikan terungkap. Sang adik pun bisa diselamatkan.(edy/tyo)

Sumber: