Jadi Narsum di Polda Jatim, Kombes BuHer Sampaikan Inovasi Kebermanfaatan Bagi Masyarakat

Jadi Narsum di Polda Jatim, Kombes BuHer Sampaikan Inovasi Kebermanfaatan Bagi Masyarakat

Malang, Memorandum.co.id -  Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Budi Hermanto menyampaikan visi dan misi Polresta Malang Kota, saat menjadi salah satu nara sumber, Post Assesment TA 2022 dalam peningkatan kompetensi anggota Polri menuju SDM Polri unggul dan presisi mewujudkan Indonesia tangguh Indonesia tumbuh, di Hotel Vasa, Kota Surabaya, Rabu (03/08/2022). Dalam kesempatan itu, Kombes BuHer, panggilan karibnya, menyampaikan beberapa inovasi yang dimiliki Polresta Malang Kota. Ia berharap, inovasinya dapat membantu mendekatkan masyarakat dengan Kepolisian. Karena memiliki manfaat besar untuk masyarakat. "Contohnya, aplikasi Jogo Malang Presisi, yang sudah terintegrasi dan berkolaborasi dengan berbagai instansi, yang terkait pelayanan publik. Semuanya terangkum dalam satu genggaman ponsel," terangnya. Sementara itu, terkait SDM Polri yang unggul, ia menampilkan langkah strategis serta kontrol yang harus diperhatikan. Khususnya, dalam mengimplementasikan pengelolaan perubahan dan membangun hubungan. Di dalamya, termuat melipatkan personil yang memiliki kompetensi; inventarisir dan identifikasi permasalahan. Membuat konsep dan membangun sistem anggota sebagai subjek agen perubahan. "Mengimplementasikan pengelolaan perubahan dan hubungan harmonis dapat dilakukan dengan langkah serta kontrol yang tepat. Saya yakin, anggota Polri dapat melakukannya jika diaplikasikan dengan tepat. Ini dapat menunjang SDM Polri unggul dan presisi untuk mewujudkan Indonesia tumbuh," terang Kapolresta Malang Kota. Ia bahkan memberikan tips yang menjadi prinsip kerjanya. Menurutnya, menjadi pemimpin maupun sebagai anggota Polri tidaklah mudah. Namun, ia selalu menerapkan beberapa hal. Hal itu mungkin bisa menginspirasi anggota yang lain. "Berpikir analitis, ketabahan, melakukan sebuah rencana dengan visi misi organisasi, kemampuan dalam hal kepemimpinan, manajemen konflik, membangun hubungan, kontrol, berpikir konseptual, integritas, orientasi pada pelayanan, dan dorongan prestasi", lanjutnya. Kegiatan post assesment diselenggarakan SDM Polda Jatim, merupakan upaya mewujudkan program presisi Kapolri, peningkatan SDM yang unggul di era 4.0 ini  dihadiri 120 orang dan 68 orang diantaranya adalah asesor. Karo SDM Polda Jatim, Kombes Pol. Harry Kurniawan menyampaikan terima kasih untuk narasumber dan asesor "Terima kasih dan rasa hormat atas kehadirannya. Untuk peserta dan narasumber. Terima kasih yang disampaikan Bapak Kapolda Jatim. Atas keberhasilannya, tidak lepas dari peran asesor untuk meningkatkan SDM unggul", terang Kombes Pol. Harry Kurniawan. (edr/gus)

Sumber: