Jenglot Gemparkan Warga Kendangsari

Jenglot Gemparkan Warga Kendangsari

Surabaya,Memorandum.co.id - Warga Kendangsari RT 06/RW 03, Kelurahan Kendangsari, Kecamatan Tenggilis Mejoyo, gempar setelah sesosok jenglot ditemukan warga di halaman rumah Hendro di Jalan Kendangsari VII/19. Saat ditemukan, jenglot tersebut dalam keadaan terlentang dengan panjang sekitar 10 cm, serta berambut hitam yang menutupi setengah tubuhnya. Makhluk gaib tersebut berada di dalam kotak berwarna merah. Hendro menuturkan, penemuan jenglot tersebut bermula saat salah seorang pekerja hendak memperbaiki lantai halaman rumah bagian depan, Kamis (31/10)  pukul 11.30. Ketika mengeruk tanah lantai halaman rumah, tiba-tiba pekerja terkejut melihat kotak berwarna merah serta dua butir telur buatan. Ketika kotak dibuka ada benda menyerupai wujud manusia di dalam kotak. "Pekerja awalnya tidak mengira itu wujud manusia kerdil pemakan darah, tapi kok ada rambutnya. Pas diperiksa ternyata jenglot," kata Hendro, Jumat (1/11). Hendro pun panik dan kemudian memanggil saudaranya bernama Kusairi yang kebetulan berpengalaman sebagai orang pintar alias paranormal untuk membawa jenglot dan dua butir telur buatan. "Kami berharap bisa mengetahui maksud dan tujuan seseorang menanam barang itu di rumahnya,"ungkap dia. Sementara itu, Kusairi mengaku, dirinya memastikan bahwa wujud manusia kerdil atau jenglot yang ditemukan di rumah adiknya itu memang asli. Keaslian jenglot ini bisa dilihat dari segi fisik serta aura magis benda tersebut masih terasa.[penci_related_posts dis_pview="no" dis_pdate="no" title="baca juga" background="" border="" thumbright="no" number="4" style="list" align="right" withids="" displayby="tag" orderby="rand"] "Selain aura magisnya bisa dirasakan, keaslian bisa dibuktikan melalui bentuk fisiknya. Mulai dari rambut hingga ujung kakinya  tidak ada bekas lem-leman," terang Kusairi. Lebih jauh, dia menjelaskan, sejarah dari perwujudan jenglot ini berawal dari manusia melakukan ritual bertapa hingga ratusan tahun, namun manusia tersebut tidak diterima di alam gaib maupun bumi. Pada akhirnya manusia tersebut berubah wujud menjadi manusia kerdil atau yang dikenal jenglot. Kusairi mengaku, jenglot ini masih bisa mencelakai seseorang apabila belum terpegang orang-orang. Apalagi jenglot ini identik hanya memakan darah saja. Yang jelas, sebelum penemuan jenglot di rumah, ada keanehan-keanehan terjadi pada keluarga Hendro. Kusairi memastikan perbuatan orang tidak bertanggungjawab ini yang menaruh jenglot dan dua butir telur buatan di dalam rumah Pak Hendro. Ini jelas ada niat untuk mencelakakan keluarga tersebut. Bahkan, seseorang menanam di lokasi rumah melalui ilmu magic diprediksi  berumur dua tahun silam. "Sebelum penemuan jenglot ada hal-hal aneh di rumah adiknya. Salah satunya hartanya terkuras habis. Bahkan, usaha pasangan suami istri  semakin terpuruk. Untungnya jenglot ini ditemukan sebelum memakan korban keluarga pak Hendro,” ungkap supranatural Kendangsari ini. Setelah itu, warga sekitar yang mengetahui kabar temuan tersebut kemudian berbondong-bondong mendatangi rumah Hendro untuk melihat secara langsung wujud jenglot dari dekat. "Saya tadi juga lihat, enggak gede kok. Badannya  kecil seperti  tengkorak begitu, matanya bolong, rambutnya panjang menutupi badannya, serta kuku sama taringnya panjang," terang Tia, salah seorang warga. Ketua RW 03 Kendangsari Arifin mengimbau agar seluruh warga untuk menjauhinya serta tidak berhubungan dengan hal-hal yang mistik dan penuh risiko. “Lebih baik hidup lebih mendekat ke jalan Ilahi. Bergaya hiduplah yang wajar-wajar saja seperti masyarakat pada umumnya. Bagi umat muslim ya salat,  bekerja mencari rezeki halal dan Istiqomah,” pungkas dia.(why/dhi)

Sumber: