Buntut Pernikahan Nyeleneh Manusia dan Kambing, Anggota DPRD Gresik Dipanggil MUI

Buntut Pernikahan Nyeleneh Manusia dan Kambing, Anggota DPRD Gresik Dipanggil MUI

Gresik, Memorandum.co.id - Anggota Fraksi NasDem DPRD Gresik, Nur Hudi Didin Arianto memenuhi panggilan Majelis Ulama Indonesia (MUI) setempat, Kamis (9/6/2022). Pemanggilan tersebut merupakan buntut gegernya video pernikahan manusia dan kambing di Pesanggrahan Keramat 'Ki Ageng' Desa Jogodalu, Kecamatan Benjeng akhir pekan lalu. Nur Hudi tiba di lokasi sekira pukul 08.45 di Masjid Agung Gresik. Mengenakan baju kemeja putih didampingi Arif Saifullah selaku Ketua Sanggar Cipta Alam (SCA) yang disebut sebagai pemilik dan penggagas konten media sosial pernikahan manusia antara Saiful Arif (44) dan kambing yang diberi nama Sri Rahayu. Dalam rapat yang dipimpin Ketua MUI Gresik KH Mansoer Shodiq tersebut, Nur Hudi tampak kerap tertunduk. Sebelumnya, politisi NasDem itu sudah menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat secara umum dan kepada partai tempatnya bernaung. Sebab video itu membuat gaduh masyarakat. "Demi Allah, saya tidak ada niatan melecehkan atau menistakan agama, budaya apa pun. Itu murni kepentingan konten. Dengan tulus dari hati yang paling dalam, saya mohon maaf atas kejadian ini atas keresahan yang terjadi di masyarakat. Mohon maaf juga kepada pengurus dan anggota Partai NasDem," tuturnya, kemarin. Sementara itu, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Gresik KH Mansoer Shodiq sejak viralnya pernikahan nyeleneh itu dengan tegas mengecam. "MUI jelas mengecam kegiatan seperti itu, yang menggunakan norma-norma agama," ujar kia sepuh tersebut.(and/har)

Sumber: